Warna Pesawat Presiden Berubah, Andi Arief: Maksudnya Apa?
jpnn.com, JAKARTA - Kepala Badan Pemenangan Pemilu DPP Partai Demokrat Andi Arief menyoroti perubahan warna pesawat kepresidenan.
Dia mengaku tidak paham maksud dan tujuan pihak istana mengganti warna cat pesawat kepresidenan dari warna biru menjadi merah.
"Sekarang pesawat kepresidenan berwarna merah. Entah maksudnya apa, bisa warna bendera, bisa juga corona," tulis Andi Arief di akun pribadinya di Twitter, Selasa (3/8).
Awak JPNN.com telah memperoleh persetujan Andi Arief untuk mengutip kalimatnya tersebut.
Andi mengatakan desain warna pesawat kepresidenan warna biru merupakan hasil karya dari seorang mayor desainer di TNI AU.
Hanya saja dia tidak menyebutkan siapa desainer yang dimaksud.
"Desain dan warna karya seorang mayor desainer di TNI AU," tutur aktivis 98 itu.
Menurut dia, warna biru itu dipilih sebagai upaya meningkatkan keamanan saat terbang.
Andi Arief mengomentari perubahan warna pesawat presiden dari biru menjadi merah.
- Hinca Demokrat: Kami Mendengar, Kasus Tom Lembong Sarat Balas Dendam Politik
- Peringati HKN 2024, Ibas Ajak Masyarakat Dukung dan Kawal Reformasi Kesehatan
- Eks Klien Curhat soal Survei Poltracking: Saya Rugi Besar, Data Ngaco Semua
- Kementrans Bakal Revitalisasi Kawasan Transmigrasi untuk Mendukung Pertumbuhan Ekonomi 8%
- Status Tersangka Denny Indrayana di Kasus Payment Gateway Harus segera Dieksekusi
- Demokrat Minta Auditor BPK Diusut Terkait Jual Beli Opini WTP