WARNING! Nelayan Diminta Tidak Melaut
jpnn.com - JAKARTA - Kepala Pangkalan Pendaratan Ikan (PPI) Binuangeun, Kabupaten Lebak Akhmad Hadi meminta para nelayan untuk tidak melaut dalam beberapa hari kedepan. Hal tersebut dikarenakan banjir rob tengah melanda pesisir pantai Binuangeun
"Kami minta nelayan sebaiknya tidak melaut karena banjir rob akibat gelombang pasang," kata Akhmad Hadi saat dihubungi, Sabtu (11/6).
Selama ini, ujar Akhmad, banjir rob itu belum menimbulkan genangan air yang menimpa kawasan tempat tinggal warga pesisir pantai.
Genangan banjir rob mencapai 30 meter dari bibir pantai. Karena itu, pihaknya meminta warga yang tinggal berdekatan dengan pesisir pantai agar meningkatkan kewaspadaan. Sebab, tidak tertutup kemungkinan banjir rob itu berlangsung dua sampai empat hari ke depan.
"Kami berharap masyarakat pesisir pantai yang sebagian besar berprofesi nelayan meningkatkan kewaspadaan agar tidak melaut guna mencegah kecelakaan laut," katanya.
Terpisah, Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Lebak Kaprawi mengatakan banjir rob itu akibat gelombang pasang perairan pesisir pantai selatan. Bahkan, hampir seluruh wilayah pesisir pantai selatan dilanda banjir rob.
Saat ini, ketinggian gelombang pesisir pantai selatan mencapai 4,5 meter dan angin cukup kencang.
"Kami mengingatkan warga pesisir berhati-hati adanya gelombang tinggi yang mengakibatkan banjir rob," pungkasnya.(fas/jpnn)
JAKARTA - Kepala Pangkalan Pendaratan Ikan (PPI) Binuangeun, Kabupaten Lebak Akhmad Hadi meminta para nelayan untuk tidak melaut dalam beberapa hari
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kapolres Banyuasin Membagikan Makanan Bergizi Gratis untuk Siswa SDN 13 Air Kumbang
- Camat Diminta Lebih Peka Atasi Isu Wilayah dan Penyusunan Anggaran
- Tanah Longsor di Padang Lawas, 4 Orang Meninggal Dunia
- Irjen Andi Rian Kerahkan 1.471 Personel Kawal Pemungutan Suara Pilkada 2024 di Sumsel
- Ditresnarkoba Polda Sumsel Memusnahkan Sabu-Sabu 2.689,06 Gram dan 657 Butir Ekstasi
- DPRD Kota Bogor Gelar Sidak ke OPD, Pastikan Pelayanan Tetap Optimal