Wartawan Ini Jadi Korban Tabrak Lari, Polisi Buru Pelaku, Siap-siap Saja!
Wartawan Elshinta, Eddy Suroso menjadi korban tabrak lari di kawasan Flyover Kuningan, Jakarta Selatan pada Rabu (25/5) dini hari.
Akibat peristiwa itu, Eddy mengalami luka-luka yang cukup serius di beberapa bagian tubuhnya.
Dia mengatakan insiden tabrak lari itu terjadi saat dirinya pulang ke rumah selepas liputan dari Polda Metro Jaya.
Saat itu, Eddy Suroso mengendarai motor menuju rumahnya di Pancoran.
Tiba-tiba, sebuah mobil dengan kencang menabrak pewarta senior itu.
Pelaku langsung melarikan diri setelah kejadian tersebut.
Korban sudah melaporkan kasus tersebut ke Subdit Gakkum Polda Metro Jaya.
Laporan Eddy Suroso teregister dengan nomor LP/A//33-L/V/TUK/7.2.3/2022/.Dit.Lantas. (cr3/jpnn)
Simak! Video Pilihan Redaksi:
Polisi mengusut kasus tabrak lari yang menimpa wartawan Elshinta Radio, Eddy Suroso.
Redaktur : Dedi Yondra
Reporter : Fransiskus Adryanto Pratama
- Markas Judol di Leuwipanjang Bandung Digerebek, Berkamuflase jadi Toko Pakaian
- 5 Berita Terpopuler: Siap-Siap Perubahan Penempatan Guru PPPK, Ada yang Menolak, Ternyata
- Penyelesaian Judi Online Cuma 1, Tergantung Penegak Hukumnya
- Viral Polisi Pangkat Kompol Dibentak Pemotor di Kediri, Pelaku Ternyata
- Polisi Ungkap Fakta soal Pelaku Carok di Sampang, Kapolri Beri Atensi
- Polisi Gerebek Kampung Teleng Inhu, 3 Orang Diamankan, Salah Satunya DPO