Wasekjen Hanura Ingatkan Jokowi soal Penumpang Liar Konflik KPK Vs Polri
jpnn.com - JAKARTA - Wakil Sekretaris Jenderal DPP Partai Hanura, Afifudin mengingatkan Presiden Joko Widodo agar segera menentukan sikap soal bola panas konflik KPK-Polri. Langkah sigap itu dinilai penting sebelum menimbulkan dampak yang lebih luas terhadap jalannya pemerintahan.
"Presiden harus bisa lebih cepat dalam mengambil tindakan. Jangan sampai masalah ini menjadi bola panas yang terus menggelinding dan menjadi efek sosial yang lebih luas," kata Afifudin lewat pesan singkat kepada wartawan di Jakarta, Jumat (6/2).
Ia khawatir bila persoalan KPK-Polri dibiarkan berlarut-larut, akan ada pihak-pihak yang menungganginya. Kondisi ini menurutnya bisa membahayakan stabilitas politik nasional.
"Dikhawatirkan akan muncul provokator yang akan menunggangi masalah ini dan menginginkan Indonesia mengalami distabilitas politik," ulasnya.
Karena itu Afifuddin meminta semua pihak untuk legowo atas apapun yang nantinya diambil Presiden Jokowi. Sebab, jangan sampai keputusan yang diambil presiden karena didasari tekanan dari berbagai pihak.
Hanura, tambah Afifuddin, menginginkan situasi politik pemerintahan Joko Widodo-Jusuf Kalla bisa berjalan stabil dan para penegak hukum bisa bekerja. “Sudah saatnya pemerintah membuktikan janji-janji politiknya,” pungkasnya.(fat/jpnn)
JAKARTA - Wakil Sekretaris Jenderal DPP Partai Hanura, Afifudin mengingatkan Presiden Joko Widodo agar segera menentukan sikap soal bola panas konflik
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Di Kepemimpinan Said Saleh Alwaini, APJATI Siap Menyongsong Indonesia Emas
- Ingin Sejahterakan Rakyat, Kemenko PN dan Kementerian Transmigrasi Siap Berkolaborasi
- Ramalan Cuaca Hari Ini, Sebagian Wilayah Ini Berpotensi Hujan & Petir
- Prakiraan Cuaca Hari Ini 26 November: Hujan Ringan di Sebagian Besar Indonesia
- Dirut ASDP Tinjau Pelabuhan Merak-Bakauheni Demi Layanan Prima Menjelang Nataru
- Honorer Peserta Seleksi PPPK 2024 Sudah Mendapat Pembekalan Kepegawaian, Keren nih