Wasit Jadi Kambing Hitam
Selasa, 23 Desember 2008 – 05:31 WIB
LONDON - Liverpool terancam tergusur dari puncak klasemen Premier League. Itu terjadi setelah The Reds (julukan Liverpool) bermain draw 1-1 (1-1) lawan Arsenal di Stadion Emirates, London, kemarin dini hari (22/12). Padahal, Liverpool unggul jumlah pemain sejak menit ke-62 setelah penyerang Arsenal Emmanuel Adebayor diganjar kartu merah. "Mendapatkan poin di kandang tim seperti Arsenal adalah hasil lumayan bagus. Terlebih, kami sempat tertinggal lebih dulu," tutur Sammy Lee, asisten pelatih Liverpool, kepada Daily Telegraph.
Arsenal sempat di atas angin kala gol Robin van Persie pada menit ke-24 membuat tuan rumah unggul. Tapi, tiga menit jelang turun minum, Robbie Keane menunjukkan kualitasnya. Tendangan first time mantan pemain Tottenham Hotspur itu menaklukkan kiper Arsenal Manuel Almunia.
Dengan hanya seri tersebut, Liverpool kini mengoleksi 39 poin dari 18 laga. Mereka berselisih dua poin dengan Chelsea di peringkat kedua. Jika Chelsea menang atas Everton di Goodison Park dini hari tadi, The Blues (sebutan Chelsea) akan naik ke nomor satu.
Baca Juga:
LONDON - Liverpool terancam tergusur dari puncak klasemen Premier League. Itu terjadi setelah The Reds (julukan Liverpool) bermain draw 1-1 (1-1)
BERITA TERKAIT
- Timnas Indonesia vs Jepang: STY Minta Skuadnya Tampilkan Permainan yang Tak Akan Disesali
- Soal Kans Timnas Indonesia Menang Melawan Jepang, Jay Idzes Jujur Bilang Begini
- Sempat Kalah Lawan Dewa United, Timnas Basket Indonesia Bangkit dengan Gebuk Malaysia
- Shin Tae Yong Berbunga-bunga Menjelang Laga Indonesia vs Jepang, Ini Pemicunya
- Indonesia vs Jepang, Jay Idzes: Kami Punya Kesempatan
- Final Four Livoli Divisi Utama 2024: Tanpa Farhan Halim, Rajawali Pasundan Kalahkan Indomaret Sidoarjo