Waspada, 3 Jenis Obat Lambung Ini tak Boleh Dikonsumsi Berkepanjangan

Waspada, 3 Jenis Obat Lambung Ini tak Boleh Dikonsumsi Berkepanjangan
Sakit perut karena asam lambung naik. ILUSTRASI. Foto: Laman India Times

Efek samping obat lambung selanjutnya adalah menyebabkan berkurangnya kepadatan tulang. Kondisi tersebut bisa menyebabkan berbagai masalah tulang seperti osteoporosis.

“Antasida mengandung aluminium yang bisa menghilangkan jumlah kalsium dan fosfat dalam tubuh, jika dikonsumsi berlebihan,” ujar dr. Dyah Vita.

3. Gangguan pada Ginjal 

Mengonsumsi obat lambung secara berlebihan juga bisa menyebabkan gangguan pada ginjal.

Menurut dr. Dyah, obat lambung yang berbahaya jika dikonsumsi berkepanjangan yang jenisnya Proton Pump Inhibitor bisa meningkatkan risiko terjadinya gangguan ginjal seperti gagal ginjal. 

Selain itu, antasida juga bisa membuat kalsium yang dikeluarkan melalui urine juga terhambat pada ginjal. Ini pada akhirnya akan menyebabkan batu ginjal.

Meskipun ketiga obat lambung tersebut dijual bebas dan bisa dibeli tanpa resep dokter, Anda harus memperhatikan betul aturan pakainya. Jika penyakit lambung tak kunjung sembuh, sebaiknya berkonsultasilah dengan dokter.(HNS/AYU/klikdokter)

Minum obat lambung jangka panjang punya dampak buruk bagi kesehatan? Yuk, simak ulasannya di sini.


Redaktur & Reporter : Yessy

Sumber klikdokter

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News