Waspada, Ada Penculik Menyamar sebagai Polisi Narkoba
jpnn.com, SURABAYA - Satreskrim Polrestabes Surabaya sedang menangani kasus penyekapan terhadap seorang gadis berinisial DY. Gadis berusia 21 tahun itu mengaku diculik oleh seorang pria yang mengaku sebagai polisi.
Peristiwa itu sendiri terjadi Jumat lalu (26/5). Namun, informasinya baru tersebar Kamis (1/6).
Berdasar informasi dari sumber JawaPos.com di internal kepolisian, kejadian itu berawal di kawasan Kenjeran. Aksi penyekapan itu berlangsung dini hari, sekitar pukul 00.15.
Awalnya, DY mengendarai sepeda motor bersama seorang kawannya. Mereka kemudian berhenti di pinggir jalan.
Saat berhenti itulah tiba-tiba sebuah mobil memepet motor korban. Setelah membuka kaca, pria yang ada di dalam mobil membentak DY dan menyuruhnya masuk ke dalam mobil.
"Korban ketakutan dan menuruti karena pelaku mengaku sebagai polisi narkoba yang dinas di Polrestabes Surabaya," tutur sumber tersebut.
Pria tersebut meminta teman DY untuk tetap tinggal di pinggir jalan. Sedangkan DY dibawa pergi dan diajak berputar-putar sepanjang malam.
Di tengah perjalanan korban tidak hanya dibentak-bentak, namun disuruh menuruti permintaan pelaku. DY dituding sebagai pengguna narkoba.
Satreskrim Polrestabes Surabaya sedang menangani kasus penyekapan terhadap seorang gadis berinisial DY. Gadis berusia 21 tahun itu mengaku diculik
- Irjen Iqbal: Tidak Ada Lagi Kampung Narkoba, Kami Kejar Sampai ke Lubang Tikus
- Polda Riau Tangkap 270 Pelaku Narkoba, Irjen Iqbal: Ini Sesuai Perintah Kapolri
- Markas Judol di Leuwipanjang Bandung Digerebek, Berkamuflase jadi Toko Pakaian
- 5 Berita Terpopuler: Siap-Siap Perubahan Penempatan Guru PPPK, Ada yang Menolak, Ternyata
- Penyelesaian Judi Online Cuma 1, Tergantung Penegak Hukumnya
- Viral Polisi Pangkat Kompol Dibentak Pemotor di Kediri, Pelaku Ternyata