WASPADA! Beredar Kalender Bergambar Palu Arit
Dikonfirmasi, Tjhai Cui Mie yang merupakan calon kuat Walikota Singkawang itu, mengatakan ia tidak mengetahui bahwa kalender dirinya ada gambar palu arit.
“Saya tidak tahu bahwa tanggal di 1 Juli kalender itu tertera lambang palu arit, karena itu merupakan kalender impor dari Tiongkok yang merupakan pemberian orang. Lalu dibagikan ketika ada yang minta kalender Tiongkok,” ujarnya.
Imbuh anggota Fraksi PDIP DPRD Kota Singkawang ini, “Saya banyak membeli kalender buatan Indonesia, dan jelas kalender buatan Indonesia terjamin tidak ada gambar palu aritnya. Kalau kita lihat kalender Tiongkok yang tertulis 1 Juli itu, hari ulang tahun partai komunis di Tiongkok”.
Memang, kalangan orang tua-tua Tionghoa, lanjut dia, menyenangi kalender Tiongkok. Lantaran di kalender itu lengkap dengan hari perayaan masyarakat Tionghoa dan fengsui. Tidak seperti kalender berbahasa Mandarin buatan Indonesia.
Ia meminta warga Singkawang tidak berpolemik soal kalender Tiongkok yang ada palu aritnya itu. “Kita harap tetap tenang, apalagi saat ini bulan puasa. Dan ini menjadi pelajaran bagi kami agar lebih selektif terkait pemberian dari pihak lain,” demikian Tjhai Cui Mie. (suh/moh/sam/jpnn)
SINGKAWANG – Polres Singkawang, Kalimantan Barat, mengamankan puluhan kalender berbahasa Mandarin dengan lambang partai terlarang di
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Sopir Bus Mengantuk Diduga Jadi Penyebab Kecelakaan di Tol Cipularang
- Innalillahi, 2 Orang Tewas dalam Kecelakaan Bus dan Truk di Tol Cipularang
- Azman Hilang di Sungai Buton Utara Sultra
- Libur Natal 2024, Konsumsi Pertamax Naik 21,7 Persen di Sumbagsel
- Pastikan Keselamatan Penumpang, Kapolres Banyuasin Lakukan Monitoring di Pelabuhan
- Kasus Kecelakaan di Tol Pandaan-Malang, Polisi Tetapkan Sopir Truk jadi Tersangka