Waspada Longsor, KAI Siagakan 4.200 Personel

jpnn.com - JAKARTA - PT Kereta Api Indonesia (KAI) mengerahkan sebanyak 4.200 personel selama arus mudik Lebaran. Ribuan personel itu disiagakan untuk menjaga dan memantau daerah-daerah yang rawan longsor di sepanjang perlintasan. Para personel tergabung dalam Polri dan TNI, yang siap membantu menjaga keamanan selama mudik.
Direktur Utama KAI Edi Sukmoro mengatakan, saat ini khususnya di daerah Jawa Barat dan Jawa Tengah, ada beberapa daerah yang rawan bencana dan longsor. Sehingga akan mengganggu jalannya kereta di perlintasan rel.
"Kami kerahkan sebanyak 4.200 personel pada tahun ini. Kami jaga betul untuk daerah yang rawan bencana, rawan longsor dan daerah yang rawan di perlintasan juga kami jaga," ujar Edi belum lama ini.
Kesiapan arus mudik tahun ini menurut Edi, dilakukan lebih ekstra dibandingkan 2015 lalu. Mengingat, cuaca saat ini sedang tidak menentu. Bahkan, di beberapa daerah sudah longsor. Sedikitnya ada sekitar 320 titik, yang akan diantisipasi oleh KAI.
"Ini harus diantisipasi di titik-titik tertentu. Untuk yang rawan bencana itu wilayah selatan, karena jalurnya curam. Kalau curah hujan banyak, tanahnya bisa tergerus," tandas Edi. (chi/jpnn)
JAKARTA - PT Kereta Api Indonesia (KAI) mengerahkan sebanyak 4.200 personel selama arus mudik Lebaran. Ribuan personel itu disiagakan untuk menjaga
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 1,4 Juta Kendaraan Kembali ke Jabotabek pada H+5 Lebaran
- Ribuan Kendaraan Memadati Pelabuhan Bakauheni Sore Ini, Lihat
- Menkes Imbau Pemudik Istirahat 15 Menit Tiap 4 Jam Berkendara untuk Hindari Kecelakaan
- Cegah Kecelakaan Arus Balik, Menkes: Istirahat 15 Menit Tiap 4 Jam Sudah Cukup
- Pemudik Diimbau Pulang Lebih Awal Hindari Puncak Arus Balik, Manfaatkan Diskon Tol
- Lonjakan Kendaraan di GT Kalikangkung Saat Arus Balik Lebaran Capai 158 Persen