Waspada Masker Medis Palsu untuk Nakes, Netty: Pemerintah Harus Tegas

jpnn.com, JAKARTA - Anggota Komisi IX DPR RI Netty Prasetiyani meminta pemerintah menindak tegas temuan masker medis palsu yang diberikan kepada tenaga kesehatan (nakes).
Hal itu berawal dari adanya donasi masker respirator N95 merek 3M kepada Rumah Sakit Penyakit Infeksi (RSPI) dari masyarakat. Setelah diteliti, masker yang didonasikan tersebut palsu.
"Jika yang digunakan adalah masker palsu, maka ini akan membahayakan nyawa mereka saat berhadapan langsung dengan pasien Covid-19," kata Netty dalam keterangan tertulisnya, Selasa (6/4).
Netty juga meminta pemerintah dan pihak berwenang membongkar peredaran masker palsu. Dia menduga ada pihak yang mengedarkan masker palsu tersebut secara masif.
"Saya meminta pemerintah dan pihak berwenang untuk membongkar peredaran masker palsu ini sampai ke akar-akarnya, jangan hanya di tingkat penjual eceran," lanjut dia.
Lebih lanjut, Netty menyebutkan temuan masker medis palsu itu menambah panjang daftar masalah penanganan Covid-19 dan membuat nasib tenaga kesehatan kian dipertaruhkan.
Politikus PKS itu menyebutkan selain masker medis palsu, tenaga kesehatan juga dihadapkan dengan permasalahan insentif yang tertunda, serta jam kerja yang panjang.
"Kita, kok, seperti maju berperang dengan modal nekat, ya? Di mana jaminan perlindungan negara terhadap nakes?" sambung Netty.
Anggota Komisi IX DPR RI Netty Prasetiyani meminta pemerintah untuk tegas dalam menindak temuan masker medis palsu yang diberikan kepada tenaga kesehatan
- Transaksi Dana Dugaan Korupsi 2024 Capai Rp 984 T, Sahroni: Lacak dan Sita!
- Muncul Usulan Copot Menteri Terafiliasi Jokowi, Legislator PDIP: Berarti Ada Masalah
- Peringatan Hari Kartini Momentum Meningkatkan Harkat dan Martabat Kaum Perempuan
- Mbak Puan Sentil Israel soal Serangan di Palestina
- Bamsoet Prihatin Muruah Pengadilan Rusak Akibat Rentetan Kasus Melibatkan Hakim
- Sarmuji: Golkar Pastikan Hadir Jika Pemerintah Ajak Diskusi Soal RUU Perampasan Aset