Waspada Penipuan Berkedok Call Center bjb, Ini Ciri-cirinya
jpnn.com, JAKARTA - Bank bjb meminta masyarakat mewaspadai modus penipuan berkedok call center perbankan tersebut.
Pemimpin Divisi Corporate Secretary bank bjb Widi Hartoto menyatakan modus yang terindentifikasi penipuan tersebut mengaku sebagai call center kemudian menelpon nasabah.
"Melancarkan aksi penipuan," ungkap Widi dalam keterangan yang diterima di Jakarta, Rabu (1/12).
Menurut dia, sejumlah channel komunikasi bjb memang bisa diakes 24 jam. Kegunaan call center adalah untuk menjangkau komunikasi dengan nasabah.
"Call center resmi bank bjb dapat diakses di nomor 14049. Selain nomor tersebut, nasabah perlu waspada terhadap pihak yang mengatasnamakan bank bjb," ungkap
Widi menjelaskan terdapat sejumlah hal yang perlu diperhatikan nasabah agar terhindar dari penipuan yang mengatasnamakan bank bjb.
Pertama, kata dia, nasabah memastikan bahwa informasi yang Anda peroleh terkait bank bjb, berasal dari channel komunikasi resmi perusahaan.
Channel komunikasi resmi selain call center bjb 14049 adalah pertama email Resmi untuk informasi dan Pengaduan Nasabah bank bjb yakni bjbcare@bankbjb.co.id.
Bank bjb meminta masyarakat mewaspadai modus penipuan berkedok call center perbankan tersebut.
- ICEBM Untar 2024 jadi Sarana Percepatan Pencapaian SDGs untuk Semua Sektor
- RI Sulit Mencapai Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen Kalau Mengandalkan Kapasitas Fiskal
- Khofifah-Emil Punya Komitmen Konkret Menjadikan Jatim Episentrum Ekonomi Indonesia Timur
- Pemkot Kupang Dorong Kemudahan Investasi untuk Penyerapan Tenaga Kerja
- Garudafood Dorong Ekonomi Inklusif, Berdayakan UMKM
- Waspada Efek Luar Biasa dari Kenaikan PPN 12 Persen