Waspada, Perpindahan Penduduk Meningkatkan Kasus Covid-19 di Beberapa Negara
jpnn.com, JAKARTA - Dokter Relawan Covid-19 Fajri Addai mengingatkan masyarakat bahwa pandemi terjadi di seluruh dunia. Angka peningkatan kasus Covid-19 di berbagai negara mengalami peningkatan.
Menurut dia, pergerakan penduduk yang dilakukan saat perayaan keagamaan, membuat angka penularan Covid-19 di berbagai negara terus meningkat.
"Peningkatan luar biasa di beberapa negara karena perpindahan penduduk secara cepat," kata dokter dari IDI Jakarta Pusat itu dalam diskusi virtual yang disiarkan YouTube akun BNPB Indonesia, Selasa (11/5).
Fajri menyebut India sebagai negara yang mengalami peningkatan cepat penularan Covid-19. Dalam sehari 400 ribu orang dinyatakan tertulari Covid-19 di negara beribu kota New Delhi itu.
Selain India, kata dia, peningkatan angka Covid-19 juga terjadi di Nepal, Cili, Brasil, Kamboja, Myanmar, dan Malaysia.
"Di Malaysia sekarang krisis ICU," ujar Fajri.
Alumnus Fakultas Kedokteran Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta itu menuturkan pembeberan kenaikan kasus Covid-19 di beberapa negara bukan upaya menakuti masyarakat. Terutama, menyambut Idulfitri 1442 Hijriah yang biasanya diisi umat dengan mudik.
"Poinnya adalah bukan narasi ketakutan, tetapi narasi kewaspadaan," ungkap Fajri.
Dokter Relawan Covid-19 Fajri Addai mengingatkan masyarakat bahwa pandemi terjadi di seluruh dunia. Angka peningkatan kasus Covid-19 di berbagai negara mengalami peningkatan.
- AHF Indonesia Dorong Peran Asia dalam WHO Pandemic Agreement
- Dana Penanganan Covid-19 di Sumbar Diduga Dikorupsi, Belasan Saksi Diperiksa
- Waspada Covid Kembali, Kemenkes Imbau Masyarakat Terapkan Hidup Sehat dan Terapkan Prokes
- Hadir Selepas Pandemi Covid-19, Titan Run Siap Kembali Manjakan Para Runner
- Tren Pemulihan Ekonomi Makin Solid Setelah Pandemi Covid-19 Berlalu
- Akademisi UI Terbitkan Buku Evaluasi Efektivitas PPKM dalam Penanganan Pandemi Covid-19