Waspadai 10 Modus Joki SBMPTN
Minggu, 16 Juni 2013 – 14:05 WIB

Waspadai 10 Modus Joki SBMPTN
MALANG - Tes tulis Jalur Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) akan digelar hari Selasa-Rabu (18-19/6/2013). Naskah soal telah tiba Sabtu (15/6) di Malang.
”Naskah sudah datang hari ini ( kemarin,red), lebih cepat dari jadwal sebelumnya. Dan kami memiliki tugas untuk mengamankan naskah sampai pelaksanaan Selasa nanti," ujar Ketua Panlok Malang, Prof Hendyat Soetopo kepada Malang Post (JPNN Group).
Baca Juga:
Panlok Malang menjamin keberadaan naskah soal ini aman sampai hari H. Salah satu cara pengamanan adalah dengan memasang tiga gembok pengaman naskah. Masing-masing dipegang oleh UB, UM dan UIN Maliki. “Karena yang memegang gembok tiga pihak maka untuk membukanya harus ada tiga saksi,” kata dia.
Selama ini lanjutnya pelaksanaan SBMPTN memang tergolong aman karena mulai proses pembuatan hingga pencetakan yang sangat rahasia. Hanya saja yang perlu diwaspadai adalah mengenai keberadaan joki yang selalu membayangi pelaksanaan tes tulis tiap tahunnya. ”Kami sudah mengidentifikasi 10 modus yang biasanya digunakan joki, termasuk mengantisipasi dengan teknologi yang masih kami rahasiakan,” ujarnya.
MALANG - Tes tulis Jalur Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) akan digelar hari Selasa-Rabu (18-19/6/2013). Naskah soal telah
BERITA TERKAIT
- Untar dan KSU Perkuat Kerja Sama Global Lewat Konferensi Dunia & Bertemu Presiden Taiwan
- Guru Sekolah Rakyat dari PNS & PPPK, Diusulkan Kepala Daerah
- Kemdiktisaintek Membuka Peluang Sarjana Kuliah S2 Setahun, Lanjut Doktoral
- Kemenkes di Guest Lecture U-Bakrie: Mahasiswa Harus Terlibat Aktif Dalam Kampanye Kesehatan Mental
- 43.502 Siswa Penerima Baru Terima KJP Plus Tahap I 2025
- Kolaborasi RSIJCP, FKUI, dan RSCM Dorong Inovasi Medis dan Pendidikan Kedokteran