Waspadai Penggembosan Partai Berbasis Islam
PKB Terus Cermati Upaya Deparpolisasi

jpnn.com - JAKARTA - Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) mengingatkan kalangan partai politik terutama yang berbasis Islam untuk mengantisipasi gerakan deparpolisasi. Menurut Ketua DPP PKB, Marwan Ja'far, ada gerakan untuk menyudutkan parpol terutama menggiring opini bahwa partai berbasis Islam tak berkualitas.
Berbicara dalam seminar nasional bertajuk 'Prospek Politik Islam 2014' di Fakultas Ilmu Politik, UIN Syarif Hidayatullah, Ciputat, Banten, Jumat (22/11), Marwan mengatakan, ada pihak yan tak ingin partai berbasis Islam bisa tumbuh besar. "Jadi ada upaya deparpolisasi dari pihak lain yang selalu mencitrakan parpol maupun parpol Islam itu tidak berkualitas," katanya.
Hadir dalam acara itu antara lain Wakil Sekjen Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Fahri Hamzah, Wakil Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Suharso Manoarfa dan pengamat politik Fachri Ali. Hanya saja, Marwan tidak menyebut pihak-pihak yang ingin menggembosi partai berbasis Islam.
Meski demikian Marwan mengatakan, PKB sangat merasakan gejala penggembosan terhadap partai berbasis Islam itu. Terlebih, katanya menegaskan, PKB punya potensi menjadi partai berbasis Islam terbesar. "Pada Pemilu 1999, kita pernah masusk tiga besar. Jadi kita optmistis bisa mengulanginya," ujar Ketua Fraksi PKB di DPR itu.
Karenanya dalam rangka menangkal deparpolisasi itu, Marwan juga mengajak kalangan pemuda dan mahasiswa untuk tidak bersikap golput pada Pemilu 2014. Terlebih, 2014 merupakan masa penting dalam transisi kepemimpnan nasional.
Marwan pun mengaharapkan pemuda dan mahasiswa bisa berperan aktif dalam menangkal politik traksaksional. "Parpol harus bergerak bersama generasi mudan dan mahasiswa dalam melakukan pendidikan politik agar rakyat tidak hanyut terus menerus ke dalam politik transaksional," katanya.(jpnn)
JAKARTA - Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) mengingatkan kalangan partai politik terutama yang berbasis Islam untuk mengantisipasi gerakan deparpolisasi.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 5 Berita Terpopuler: Lisa Mariana Dipolisikan Ridwan Kamil, Sejumlah Aset Disita, Fakta Terungkap
- Ancaman Hukuman Oknum TNI AL Pembunuh Juwita Bisa Bertambah
- Perubahan KUHAP Penting, Tetapi Harus Perhatikan Juga Faktor Ini
- Ketua INTI Tangsel Ajak Masyarakat Teladani Semangat Kebangkitan Kristus
- Setiawan Ichlas Disambut Hangat saat Mudik ke Palembang, Lihat Ada Pak Gubernur
- 165 Ribu Kendaraan Tinggalkan Jabotabek saat Libur Panjang 2025