Wauw! Utusan Jokowi yang Satu Ini Disambut Meriah di Rapimnas Golkar
jpnn.com - JAKARTA - Presiden Joko Widodo mengutus dua menterinya menghadiri Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) Partai Golkar di JCC Senayan, Jakarta, Sabtu (23/1) malam.
Keduanya adalah Menko Polhukam Luhut Binsar Panjaitan dan Menteri Hukum dan HAM Yasonna Laoly. Kehadiran dua pembantu Jokowi itu pun disambut hangat ribuan kader partai beringin.
Paling spesial adalah ketika Menkumham Yasonna memasuki Hall A JCC yang telah dipadati para kader dan tokoh senior Golkar, seperti BJ Habibie. Terlihat, menteri yang sarat dengan sorotan terkait konflik Golkar ini mendapat sambutan meriah, Yasonna lantas tersenyum dan menyalami para tamu undangan yang duduk di barisan VVIP.
Dalam acara itu juga hadir para ketum partai Koalisi Merah Putih (KMP), Ketum Perindo Harry Tanoe, Sekjen Demokrat Hinca Panjaitan, serta pimpinan lembaga negara, antara lain Ketua MPR Zulkifli Hasan, Ketua DPR Ade Komarudin, dan Ketua DPD Irman Gusman.
Sebelumnya Sekjen Partai Golkar Idrus Marham menyatakan bahwa salah satu poin yang akan dihasilkan forum tersebut adalah menyatakan dukungan penuh terhadap pemerintahan Joko Widodo-Jusuf Kalla.
Keputusan itu merupakan kesepakatan dalam Rakormas di Bali antara DPP dan DPD I se Indonesia di Bali, awal Januari kemarin. "Golkar mendukung pemerintah, tanpa syarat," tegasnya di lokasi Rapimnas.(fat/jpnn)
JAKARTA - Presiden Joko Widodo mengutus dua menterinya menghadiri Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) Partai Golkar di JCC Senayan, Jakarta, Sabtu
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Budi Arie Diperiksa Bareskrim, Habiburokhman Gerindra Merespons Begini
- Pembuat Kebijakan Perlu Memaksimalkan Keterlibatan Akademisi Dalam Perumusan Regulasi
- Lantik Satgas Crew 8, Wamentrans Optimistis Indonesia Swasembada Pangan
- Indonesia Wilayah Paling Strategis, Ketum LDII: Kita Harus Siap Bela Negara
- Ketua Dekopin Nurdin Halid: Program Makan Gratis Sejalan dengan Cita-Cita Koperasi
- Harga Bahan Pokok di Jakbar Mulai Naik Jelang Nataru