Wawrinka Disingkirkan Petenis Afsel di Indian Wells

jpnn.com - Turnamen BNP Paribas Open di Indian Wells, Amerika Serikat kembali memberi kejutan, Kamis (13/3). Juara Australia Terbuka Stanislas Wawrinka dihentikan langkahnya oleh petenis Afrika Selatan Kevin Anderson.
Wawrinka takluk 7-6 (1), 4-6, 6-1 atas Anderson yang hanya menjadi unggulan 17 dalam turnamen ATP Masters ini. Sementara Wawrinka sendiri menjadi unggulan ketiga.
Kemenangan bagi Anderson yang merupakan petenis asal Afrika Selatan (Afsel) sangat berharga. Seperti yang dilansir Reuters, ini kali pertama Anderson melaju ke perempatifinal dalam turnamen di Indian Wells.
Di perempatfinal, Anderson akan berhadapan dengan Federer yang melaju ke perempat final setelah menundukkan petenis Jerman Tommy Haas 6-4 6-4. (awa/jpnn)
Turnamen BNP Paribas Open di Indian Wells, Amerika Serikat kembali memberi kejutan, Kamis (13/3). Juara Australia Terbuka Stanislas Wawrinka dihentikan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Menjelang Laga Kontra PSS, Persib Siapkan 2 Amunisi Baru
- Leeds United & Burnley Promosi ke Premier League
- Liga 1 Menyisakan 5 Pertandingan, Hanya 3 Pemain Persib yang Belum Tampil
- Piala Sudirman 2025: Alasan Ester Ditunjuk Jadi Pengganti Jorji
- Kawhi Leonard Cemerlang, Clippers Menang di Kandang Nuggets
- Sudirman Cup 2025: Harapan di Tengah Tantangan Tim Bulu Tangkis Indonesia