Wawrinka Kini Punya Pendekatan Berbeda

Wawrinka Kini Punya Pendekatan Berbeda
afp

jpnn.com - LONDON- Sukses Stanislas Wawrinka menjuarai Grand Slam seri Prancis Open tak lepas dari tangan dingin sang pelatih Magnus Norman. Berkat kejeniusan Norman, Wawrinka sukses mengalahkan Novak Djokovic.

Kejeniusan Norman juga membuat Wawrinka kini lebih percaya diri saat memasuki lapangan. Petenis asal Swiss tersebut kini tak lagi memandang dirinya sebagai underdog.

“Dalam dua musim terakhir saya mengubah pendekatan. Saat di final, saya lebih percaya diri. Saya percaya dengan performa saya,” terang Wawrinka sebagaimana dilansir laman Sky Sport Tennis.

Situasi itu jau berbeda dibandingkan sebelum Wawrinka ditangani Norman. Saat itu, Wawrinka tak ubahnya sebagai petenis pelengkap dalam turnamen level Grand Slam.

“Pada babak pertama, saya tahu bisa mendapatkan kepercayaan diri. Faktanya, saya kini siap mengalahkan petenis terbaik dunia,” tegas petenis berusia 30 tahun tersebut. (jos/jpnn)


LONDON- Sukses Stanislas Wawrinka menjuarai Grand Slam seri Prancis Open tak lepas dari tangan dingin sang pelatih Magnus Norman. Berkat kejeniusan


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News