Wawrinka Raja Baru Roland Garros

jpnn.com - PARIS- Stanislas Wawrinka kini menyandang status baru sebagai raja Prancis Open. Kemenangan pada partai final di Philippe Chartier, Senin (8/6) dini hari WIB membuat Wawrinka menghapus dominasi Rafael Nadal.
Dalam partai final itu, Wawrinka berhasil menumbangkan Novak Djokovic lewat pertarungan empat set dengan skor 4-6, 6-4, 6-3, 6-4. Inilah gelar Grand Slam kedua Wawrinka setelah sempat menjadi kampiun di Australia Open.
“Ada atmosfer hebat di dalam lapangan. Saya merasakan emosi yang tak pernah saya alami sebelumnya. Saya ingin berterima kasih pada pelatih,” terang Wawrinka di laman BBC.
Di sisi lain, kekalahan itu membuat ambisi Djokovic merebut gelar pertamanya di Roland Garros gagal total. Rentetan 28 kemenangan beruntun Djokovic musim ini akhirnya juga harus berakhir.
“Ada hal yang lebih penting dalam kehidupan dibandingkan kemenangan. Itu adalah karakter dan rasa hormat. Wawrinka adalah juara nan hebat dengan mental baja,” tegas Djokovic. (jos/jpnn)
PARIS- Stanislas Wawrinka kini menyandang status baru sebagai raja Prancis Open. Kemenangan pada partai final di Philippe Chartier, Senin (8/6) dini
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Real Madrid Dikabarkan akan Memperpanjang Kontrak Vinicius Junior
- Menjelang El Clasico, Flick Bersimpati dengan Situasi yang Dialami Ancelotti
- Sudirman Cup 2025: Harapan Jonatan Christie Seusai Didapuk Jadi Kapten Tim Indonesia
- Jadwal Final Four Proliga 2025 Seri Semarang: Electric PLN Berburu Kemenangan Perdana
- Scooter Prix 2025 Segera Digelar, Total Hadiah Mencapai Lebih Dari Rp 1 Miliar
- Paul Munster Menuju Bhayangkara Presisi Lampung FC?