Webber Sabet Pole Position, Vettel Start Kedua

Webber Sabet Pole Position, Vettel Start Kedua
Webber Sabet Pole Position, Vettel Start Kedua

jpnn.com - ABU DHABI - Duo pembalap Red Bull benar-benar tampil memukau di balapan Formula 1 seri Abu Dhabi. Itu terlihat dari sesi kualifikasi yang dilangsungkan di Sirkuit Yas Marina, Abu Dhabi, Sabtu (2/11) malam.

Mark Webber dan Sebastian Vettel bakal memulai balapan resmi Minggu (3/11) besok beriringan di urutan pertama dan kedua. Webber merebut pole position setelah menjadi pembalap tercepat di kualifikasi dengan catatan waktu satu menit 39,957 detik.

Sementara, Vettel menguntit di urutan kedua setelah menorehkan waktu satu menit 40,075 detik. Hasil itu bisa menjadi sinyal kuat Red Bull bakal berjaya di balapan resmi besok.

Sementara, posisi ketiga dihuni Nico Rosberg. Jagoan Mercedes tersebut membukukan waktu satu menit 40,419 detik. Lewis Hamilton akan memulai balapan dari posisi keempat setelah mencatatkan waktu satu menit 40,501 detik di sesi kualifikasi.

Kimi Raikkonen akan memulai balapan dari posisi kelima. Jagoan Lotus tersebut membukukan waktu satu menit 40,542 detik. Sementara, jagoan Ferrari, Fernando Alonso akan membalap dari urutan kesebelas karena hanya membukukan waktu satu menit 41,093 detik. (jos/jpnn)

Hasil kualifikasi F1 seri Abu Dhabi

1. Mark Webber Red Bull 1m 39.957s
2. Sebastian Vettel Red Bull 1m 40.075s
3. Nico Rosberg Mercedes 1m 40.419s
4. Lewis Hamilton Mercedes 1m 40.501s
5. Kimi Raikkonen Lotus 1m 40.542s
6. Nico Hulkenberg Sauber 1m 40.576s
7. Romain Grosjean Lotus 1m 40.997s
8. Felipe Massa Ferrari 1m 41.015s
9. Sergio Perez McLaren 1m 41.068s
10. Daniel Ricciardo Toro Rosso 1m 41.111s


ABU DHABI - Duo pembalap Red Bull benar-benar tampil memukau di balapan Formula 1 seri Abu Dhabi. Itu terlihat dari sesi kualifikasi yang dilangsungkan


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News