Website Bisa Diakses, Pendaftaran Mulai 1 Mei

Website Bisa Diakses, Pendaftaran Mulai 1 Mei
Website Bisa Diakses, Pendaftaran Mulai 1 Mei
Rute menuju pemberhentian kedua juga masih bisa dinikmati para peserta. Jalanan sepanjang 42,5 km dari Pandaan menuju Universitas Brawijaya Malang itu memiliki kontur yang bervariasi. Tanjakan maksimal mencapai 5,7 persen.

   

Tantangan terberat bakal dihadapi peserta pada saat menuju pemberhentian ketiga. Meski jarak pit stop kedua dan ketiga hanya 15,2 km, tanjakan maksimalnya mencapai 14,5 persen. Para peserta memulai start di universitas Brawijaya yang memiliki altitude 510 meter menuju Kota Batu dengan ketinggian 923 meter. "Di rute inilah kekuatan para peserta diuji sebelum makan siang," katanya.

   

Sebagian rute menuju pemberhentian keempat di Kandangan juga terbilang lumayan menantang. Para peserta harus melintasi kawasan Pujon yang memiliki gradien maksimal 6,2 persen.  Selanjutnya, rute cenderung menurun hingga pemberhentian ke lima dan titik finis.

   

Rensi mengingatkan bahwa Audax East Java bukan perlombaan balap sepeda. Peserta akan bersepeda bersama-sama sejak start sampai finis dengan kecepatan yang terkontrol. Para peserta juga diminta mematuhi segala regulasi yang telah ditetapkan, termasuk kecepatan minimum, agar waktu tempuh bersama bisa terjaga. "Istilahnya start together, ride together, and finish together," katanya. (ady)

SURABAYA - Jawa Pos Cycling Audax East Java 2013 telah siap digelar. Event bersepeda jarak jauh dalam rangka memperingati HUT ke-64 Jawa Pos dan


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News