Weidenfeller Ingin Pensiun di Dortmund
jpnn.com - DORTMUND - Roman Weidenfeller tak mau ikut-ikutan tren pemain veteran yang memutuskan berjibaku di luar Eropa ketika karirnya hampir habis.
Kiper berusia 34 tahun itu mengaku ingin menghabiskan karirnya di Borussia Dortmund.
Hingga kini, Weidenfeller sudah membela Dortmund selama 12 musim. Total, Weidenfeller bermain lebih dari 300 pertandingan bersama tim berjuluk Kuning Hitam itu.
Andai mau hengkang, Weidenfeller bisa saja bergabung di Major Leeague Soccer ataupun klub-klub di Timur Tengah yang selama ini menjadi pelarian pemain veteran Eropa.
“Pada prinsipnya, saya ingin mengakhiri karir di Dortmund. Klub, lingkungan dan fans Dortmund membuat saya berkembang sejauh ini,” terang Weidenfeller sebagaimana dilansir laman Bild, Minggu (7/9).
Weidenfeller bahkan mengaku belum memikirkan pensiun. Usia yang sudah menginjak 34 tahun ternyata tak membuat kiper timnas Jerman tersebut ingin segera mengakhiri karirnya sebagai pesepakbola profesional.
“Saya ingin bermain beberapa musim lagi. Klub juga punya opini. Saya sudah melalui momen buruk di Dortmund. Jadi, kenapa saya tak menikmati momen bagus yang kini ada di Dortmund?” tegas mantan kiper Kaiserslautern itu. (jos/jpnn)
DORTMUND - Roman Weidenfeller tak mau ikut-ikutan tren pemain veteran yang memutuskan berjibaku di luar Eropa ketika karirnya hampir habis. Kiper
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Diperkenalkan, Patrick Kluivert Langsung Beberkan Rencana ke Depan
- Puan Dukung Klub Sepeda ASC Monsters Binaan Sahroni Mengukir Prestasi Global
- Persis Siap Turunkan Rekrutan Anyar saat Menjamu PSM
- Persita Vs PSIS: Bessa Bersinar, Pendekar Cisadane Masuk 4 Besar Klasemen Liga 1
- Live Streaming Persita Vs PSIS Semarang: Brandao Siap Tempur
- BMI Kolaborasi dengan Penyandang Disabilitas Meriahkan Soekarno Run 2025