Weidenmann Ramaikan Localfest 2023, Ada Promo dan Bagi-bagi Sandal Gratis
![Weidenmann Ramaikan Localfest 2023, Ada Promo dan Bagi-bagi Sandal Gratis](https://cloud.jpnn.com/photo/arsip/normal/2023/07/29/weidenmann-turut-meramaikan-localfest-2023-yang-berlangsung-vyc6.jpg)
jpnn.com, JAKARTA - Produsen sepatu lokal, Weidenmann turut meramaikan Localfest 2023 yang berlangsung pada 28 hingga 30 Juli 2023 di ICE, BSD City.
Adapun Localfest 2023 merupakan festival yang mengusung konsep pertemuan antara brand lokal dan pertunjukan musik.
Weidenmann merupakan merek lokal yang didirikan secara profesional di industri pembuatan sepatu dan sandal.
Pengalaman berkiprah di industri sepatu dan sandal selama 30 tahun, berhasil meluncurkan berbagai model yang legendaris serta berkualitas terbaik dengan desain inovatif.
Prioritas dalam mengutamakan material, daya tahan kuat, dan diproduksi secara ketat menjadikan Weidenmann menghasilkan produk lokal berkelas dunia.
Langkah tersebut sejalan dengan misi yaitu membawa produk lokal ke kancah Internasional, dengan tema yang diusung #WalkPrideWithWDM.
Weidenmann memberikan pengalaman nyaman untuk pengguna berpetualang dan bereksplorasi.
Dalam partisipasi di Localfest 2023, Weidenmann bertujuan meningkatkan serta memperkuat brand lokal dengan memberikan berbagai activity dan promo menarik sehingga lebih dikenal secara luas oleh publik.
Produsen sepatu lokal, Weidenmann turut meramaikan Localfest 2023 yang berlangsung pada 28 hingga 30 Juli 2023 di ICE, BSD City.
- Pameran Kebugaran Terlengkap, Indonesia Fitness Expo 2025 Resmi Dibuka
- Propolisul, Inovasi Kesehatan Berbasis Propolis Sulawesi
- Temu Kangen, IKAL 49 Membangun Solidaritas dan Peran Strategis Alumni
- Atasi Rambut Lepek dan Bau dengan Menggunakan 4 Masker Ini
- Atasi Stres dengan Mengonsumsi 5 Makanan Ini
- 4 Khasiat Air Jahe Campur Jeruk Nipis, Wanita Bakalan Terhindar dari Nyeri Haid