Weidenmann Tawarkan Produk Baru dan Diskon 50 Persen di IndoFest 2023
jpnn.com, JAKARTA - Brand lokal sepatu dan sandal, Weidenmann kembali berpartisipasi di IndoFest 2023 yang merupakan ajang pameran outdoor dan adventure.
Selama hampir 30 tahun berkiprah di industri tersebut, Weidenmann telah meluncurkan berbagai model yang legendaris dengan desain inovatif, mulai dari sandal gunung, sandal kasual, sepatu outdoor, hingga sneakers.
Weidenmann terus berinovasi dan berkontribusi serta bersaing di kancah internasional dengan berpartisipasi di IndoFest 2023 yang diselenggarakan pada Juni 2023 di Istora Senayan, Jakarta.
Di IndoFest 2023, Weidenmann menampilkan booth menarik bertema ‘Fun Climbing’.
Weidenmann support komunitas outdoor melalui Activation Wall Climbing setinggi 3 x 8m yang diperuntukkan bagi pengunjung dan gratis.
Wall Climbing dibagi tiga sesi setiap harinya yaitu pilih jalur panjat untuk fun climbing, dan ada speed competition untuk yang berjiwa kompetitif.
Selain itu, di booth Weidenmann juga hadir produk outdoor terbaru.
Second Generation Leader brand Weidenmann, Yungky Pangestanu mengatakan, “Kami sangat senang dan bangga dapat berpartisipasi di IndoFest 2023. Weidenmann terus berkontribusi dalam meningkatkan serta memperkuat eksistensi brand lokal sambil mendukung seniman lokal yang kreativitasnya tak kalah bagus dari seniman luar negeri," ujar Yungky dalam keterangannya, Sabtu (24/6).
Brand lokal sepatu dan sandal, Weidenmann kembali berpartisipasi di IndoFest 2023 yang merupakan ajang pameran outdoor dan adventure.
- Jual Beli Akun Gim Online Jadi Peluang Bisnis Menguntungkan
- 5 Manfaat Semangka, Gairah Pasangan Bakalan Makin Meroket
- 3 Manfaat Cengkeh, Bikin Deretan Penyakit Ini Ogah Mendekat
- Spageti Instan dengan Rasa Restoran, Solusi Praktis Pencinta Pasta
- Kendalikan Tekanan Darah Tinggi dengan Mengonsumsi 3 Herbal Ini
- 5 Khasiat Mentimun, Penderita Penyakit Ini Wajib Mengonsumsinya