Wenger: Dribbling Ozil Lebih Bagus Dari Zidane
jpnn.com - LONDON - Zinedine Zidane sempat dilabeli playmaker terbaik dunia ketika masih aktif bermain. Legenda hidup Prancis itu dikenal dengan dribbling memukaunya di atas lapangan. Salah satu aksi yang selalu dikenang dari penampilannya ialah gerakan memutar yang dikenal dengan Zidane Roulette.
Tapi, bagi pelatih Arsenal, Arsene Wenger, ada pemain lain yang memiliki kemampuan dribbling lebih hebat dari Zidane. Dia adalah rekrutan anyar Arsenal, Mesut Ozil. Menurut Wenger, Ozil memiliki kemampuan mengolah bola di atas Zidane.
"Dalam hal dribbling, Ozil lebih baik daripada Zidane. Mereka memiliki gaya yang sama. Selain itu, keduanya sama-sama rendah hati," terang Wenger sebagaimana dilansir laman Telefoot, Minggu (3/11).
Salah satu yang membuat Ozil dianggap lebih baik daripada Zidane adalah kecepatannya dalam mengambil keputusan. Menurut Wenger, Ozil mampu membuat keputusan dengan cepat dalam sebuah pertandingan.
Di sisi lain, Wenger juga mengungkapkan persaingan sengit dalam mendapatkan Ozil. The Gunners, julukan Arsenal mesti bersaing ketat dengan raksasa Ligue 1, Paris St Germain guna membajak Ozil dari Real Madrid.
"Musim panas lalu, kontak pertama kami terjadi di rumah saya. Saat itu memang diam-diam. PSG juga menginginkannya. Namun, saya memiliki keuntungan karena sudah mengontaknya terlebih dahulu," tegas Wenger. (jos/jpnn)
LONDON - Zinedine Zidane sempat dilabeli playmaker terbaik dunia ketika masih aktif bermain. Legenda hidup Prancis itu dikenal dengan dribbling memukaunya
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Indonesia vs Jepang: Bukan Metematika, Jangan Ganti 6 Pemain Ini
- Timnas Indonesia vs Jepang: STY Minta Skuadnya Tampilkan Permainan yang Tak Akan Disesali
- Soal Kans Timnas Indonesia Menang Melawan Jepang, Jay Idzes Jujur Bilang Begini
- Sempat Kalah Lawan Dewa United, Timnas Basket Indonesia Bangkit dengan Gebuk Malaysia
- Shin Tae Yong Berbunga-bunga Menjelang Laga Indonesia vs Jepang, Ini Pemicunya
- Indonesia vs Jepang, Jay Idzes: Kami Punya Kesempatan