Wenger : Kepergian Van Persie adalah Kehilangan Bagi Liga Primer

jpnn.com - SINGAPURA - Manajer Arsenal, Arsene Wenger menyatakan keterkejutnnya pada keputusan Manchester United menjual Robin van Persie ke Fenerbache.
Pemain internasional Belanda itu tidak menjadi pilihan utama Louis van Gaal musim lalu. Mantan pelatih timnas Belanda itu memberitahu rencananya menjual Van Persie di akhir musim lalu. Awal minggu ini, Van Persie resmi bergabung bersama Fenerbache.
Tahun 2012 lalu Wenger menandatangani kesepakatan menjual Van Persie ke United. Di musim pertama bergabung, Van Persie langsung memberi dampak ketika gol-golnya membantu MU merengkuh titel terakhirnya.
Dilansir dari laman ESPN FC, Wenger yang berbicara kepada reporter di sela-sela tur di Singapura mengungkapkan kekagumannya pada striker yang bersama dia selama delapan tahun.
"Kepergiannya adalah kehilangan bagi sepakbola Inggris. Dia salah satu yang terbaik yang pernah saya latih karena memiliki kemampuan yang tak ada bandingnya," kata Wenger.
"Saya tak tahu apa yang terjadi atau mengapa dia pergi. Tapi itu sebuah kehilangan bagi Liga Primer." (ray/jpnn)
SINGAPURA - Manajer Arsenal, Arsene Wenger menyatakan keterkejutnnya pada keputusan Manchester United menjual Robin van Persie ke Fenerbache. Pemain
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- NBA Playoffs: Curry 31 Poin, Warriors Pukul Rockets
- Ucap Salam Perpisahan dengan Sabah FC, Saddil Ramdani Balik ke Indonesia?
- Perpisahan Pahit Kevin Diks dengan FC Copenhagen
- MotoGP 2025: Marc Marquez, Harmoni Pembalap Hebat dan Motor yang Tepat
- Pengakuan Blak-blakan Pelatih Madura United Seusai Laga Melawan Persebaya
- Sudirman Cup 2025: Menanti Sinergi Pemain Senior dan Junior