Wenger Nilai Kritik untuk Ozil tak Masuk Akal
jpnn.com - LONDON - Arsene Wenger menyuarakan dukungannya terhadap playmaker Arsenal, Mesut Ozil. Menurut Wenger, Ozil tak pantas dijadikan pesakitan atas hasil buruk yang diterima Arsenal dalam beberapa laga terakhir.
Sebelumnya, Ozil memang dijadikan kambing hitam setelah Arsenal gagal memetik kemenangan dalam beberapa waktu terakhir. Terbaru, Arsenal ditekuk Borussia Dortmund dengan skor 0-2 pada laga perdana fase grup Liga Champions.
“Mengapa dia menjadi kambing hitam? Atas dasar apa? Kami hanya sekali kalah sejak 1 April. Ayolah bersikap realistis,” terang Wenger sebagaimana dilansir laman BBC, Sabtu (20/9).
Wenger menambahkan, performa Ozil masih dibutuhkan Arsenal. Pelatih asal Prancis itu menambahkan, performa buruk yang ditunjukkan Ozil adalah hal yang wajar seiring tingginya intensitas laga yang dijalaninya.
“Kami menjalani laga yang sulit melawan Besiktas. Saya tak tahu dia dijadikan kambing hitam atas alasan apa. Anda harus menerima bahwa sepakbola dimainkan oeh manusia yang bisa naik atau turun,” tegas Wenger. (jos/jpnn)
LONDON - Arsene Wenger menyuarakan dukungannya terhadap playmaker Arsenal, Mesut Ozil. Menurut Wenger, Ozil tak pantas dijadikan pesakitan atas hasil
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Daftar Harga Tiket Indonesia Masters 2025, Mulai Rp 90 Ribu
- Michelle Elizabeth Surjaputra Resmi Pimpin FTI DKI Jakarta 2024-2028
- Piala AFF 2024, Timnas Indonesia tidak Berkandang di SUGBK
- Menpora Dito Lepas Peserta SSEAYP ke-48, Ini Pesan yang Disampaikan!
- Ini Sektor Andalan PBSI untuk Meraih Juara Indonesia Masters 2025
- UFC Fight Night Segera Digelar di Indonesia