Wenger Sebut PSG Ujian yang Pas buat Arsenal

jpnn.com - PARIS - Meski baru matchday pertama, duel antara tuan rumah Paris Saint-Germain melawan Arsenal di Parc des Prices, Rabu (14/9) dini hari nanti, diprediksi bakal langsung panas.
Dua tim dikenal gemar bermain cepat langsung menyerang ke jantung pertahanan lawan.
Arsenal, meski berstatus tamu, juga diyakini tak akan bermain bertahan.
"Kami akan memainkan gaya permainan kami seperti biasa. Tampil menyerang," ujar Arsitek Tim Arsenal, Arsene Wenger di laman UEFA.
Sang Profesor, julukan Wenger, juga merasa senang dia bisa datang ke tanah kelahirannya.
"Ya, tentu saja. Saya senang datang ke Paris. Ini negara saya, dan PSG adalah ujian yang pas buat Arsenal. Mereka klub yang kuat dan selalu menghasilkan tim yang baik serta menarik," kata Wenger. (adk/jpnn)
PARIS - Meski baru matchday pertama, duel antara tuan rumah Paris Saint-Germain melawan Arsenal di Parc des Prices, Rabu (14/9) dini hari nanti,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Liga Inggris: Aston Villa Taklukkan Newcastle United 4-1
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1
- Hasil NBA Playoffs: Nuggets Pukul Clippers, Pacers Hantam Bucks
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah
- 389 Tim Siap Berpartisipasi di BALI 7s 2025 Presented By Bank Mandiri