WhatsApp Bisa Crash Saat Mengirim Pesan

jpnn.com - Aplikasi Pesan Instant WhatsApp bisa mengalami crash atau berhenti sejenak jika pengguna mengirimkan pesan berisi 2.000 kata dalam karakter khusus dengan kapasitas 2kb.
Seperti dilansir The Epoch Time (10/12), kejadian ini sempat terjadi saat pengguna mengirimkan pesan dengan kapasitas 7MB. Dengan kapasitas yang lebih kecil, kini WhatsApp mengalami hal yang serupa.
Untuk mengatasi hal tersebut, pengguna dapat menghapus seluruh data percakapan yang dikirim agar tidak terjadi crash secara terus menerus dan pengguna dapat menjalankan kembali aplikasi WhatsApp dengan lancar.
Selama belum menghapus data tersebut, maka si penerima pesan akan terus mengalami crash tiap kali membuka thread percakapan dengan si pengirim di WhatsApp.
Cara ini bisa diterapkan pada seluruh versi WhatsApp (termasuk update versi 2.11.431 and 2.11.432).
Metode baru ini juga bisa dilakukan untuk berbagai versi Android, baik untuk Android versi lama maupun Android versi baru seperti Jelly Bean, KitKat, dan kemungkinan Lollipop.
Namun sayangnya belum diketahui secara pasti apakah metode ini juga bisa dijalankan di perangkat iOS dan Windows. (mg2/jpnn)
Aplikasi Pesan Instant WhatsApp bisa mengalami crash atau berhenti sejenak jika pengguna mengirimkan pesan berisi 2.000 kata dalam karakter khusus
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Teknologi DLSS dari NVIDIA Bikin Performa Grafis Nintendo Switch 2 Maksimal
- Pengguna Android Auto Kini Lebih Bebas Memainkan Gim di Mobil
- WhatsApp Mengembangkan Fitur Opsi Penyimpanan Gambar dan Video
- TikTok For Artists Memudahkan Musisi Mempromosikan Lagu
- Mohon Maaf, Samsung Tidak Akan Rilis Ponsel Lipat Ini di Pasar Global
- WhatsApp Makin Seru Lewat Fitur Musik di Status