Whitesnake Gempur JogjaROCKarta 2020 Tanpa Kendur
Pada sela penampilan, personel Whitesnake tidak luput untuk memamerkan keahlian. Mereka memberi suguhan solo gitar hingga solo drum di atas panggung. Salah satu yang menarik yakni aksi drummer Tommy Aldridge yang sangat enerjik.
Meski tidak muda lagi, Tommy menggebuk drum dengan sangat piawai dan begitu cepat. Atraksi memukul drum memakai tangan tanpa stik juga diperlihatkannya ke penonton JogjaROCKarta 2020. "Beri tepuk tangan untuk Tommy Aldridge," teriak David Coverdale.
Whitesnake melanjutkan aksi memukau di JogjaROCKarta 2020 dengan beberapa lagu andalan lainnya. Seperti lagu In This Love, Fool For Your Lovin, dan Gimme All Your Love. Nyanyian para penonton semakin terdengar sehingga membuat suasana semakin semarak.
Memasuki babak akhir pertunjukan, Whitesnake menyuguhkan lagu Here I Go Again. Lagu ini kembali diiringi nyanyian para penggemar yang memadati Stadion Kridosono, Yogyakarta. Meski sudah membawakan belasan lagu, para personel tetap enerjik tanpa kendur.
Whitesnake menutup aksi panggung di JogjaROCKarta 2020 dengan lagu Still Of The Night. Sang vokalis lantas memuji para fan atas sambutan yang luar biasa.
"Terima kasih, kalian luar biasa," tutup David Coverdale, vokalis Whitesnake. (mg3/jpnn)
Membawakan belasan lagu, band asal Inggris, Whitesnake berhasil memukau belasan ribu penonton tanpa kendur.
Redaktur & Reporter : Dedi Yondra
- Slank Reuni Bareng Pay dan Bongky di Festival JogjaROCKarta 2023
- JogjaROCKarta Festival 2022 Berubah Konsep, Bintang Tamu Ditambah
- JogjaROCKarta Festival 2022 Usung Konsep Rock on Jeep, Ini Jadwal dan Daftar Bintang Tamu
- Meriah! JogjaROCKarta 2020 Sedot 17.500 Penonton
- 3 Berita Artis Terheboh: Karma Balik Disentil KPI, Suami Karen Idol Siap Mati
- Scorpions Tampil Sempurna di JogjaROCKarta 2020