WHO Kecewa Tiongkok Belum Keluarkan Izin Untuk Tim Pemeriksa Asal Usul COVID-19
Para ahli yang berasal dari seluruh dunia tadinya berencana mengunjungi kota Wuhan, yang diduga sebagai tempat pertama kali munculnya virus corona, lebih dari setahun lalu.
Michael Ryan, kepala darurat WHO, mengatakan kunjungan diharapkan akan dimulai pada hari Selasa, tetapi persetujuan yang diperlukan, seperti visa, belum diberikan.
"Kami berharap ini hanya masalah logistik dan birokrasi yang bisa diselesaikan dengan sangat cepat," tambah Dr Ryan.
Australia memimpin seruan awal untuk penyelidikan asal-usul virus di China, sebuah langkah yang meningkatkan ketegangan dengan China.
'Politik tak akan hentikan penyelidikan'
Ilmuwan Australia Dominic Dwyer, yang akan bergabung dengan tim beranggotakan 10 orang ke China, mengatakan kepada ABC jika ia tidak akan membiarkan politik menghalangi penyelidikan.
"Sebagai seorang dokter dan ilmuwan, saya pikir politik memperumit mendapatkan jawaban," kata Profesor Dwyer.
"Jadi saya lebih suka mengesampingkannya dan membiarkan orang lain memperdebatkan hal itu."
Kepala Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) mengatakan ia kecewa dengan sikap pejabat China
- Dunia Hari Ini: Menang Pilpres, Donald Trump Lolos dari Jerat Hukum
- Dunia Hari Ini: Kelompok Sunni dan Syiah di Pakistan Sepakat Gencatan Senjata
- Wanita Global
- Upaya Bantu Petani Indonesia Atasi Perubahan Iklim Mendapat Penghargaan
- Dunia Hari Ini: Tanggapan Israel Soal Surat Perintah Penangkapan PM Netanyahu
- Dunia Hari Ini: Warga Thailand yang Dituduh Bunuh 14 Orang Dijatuhi Dihukum Mati