Whuupps, Joachim Loew Panggil Kembali 2 Pemain yang Sudah Lama Dicoret!
"Dalam pertahanan kami tidak memiliki stabilitas yang diinginkan baru-baru ini dan ... mungkin kehilangan pengalaman dalam beberapa pertandingan."
"Mats adalah pemain yang memengaruhi pemain lain dan membawa pengalaman," tambah Loew, sambil memuji musim Muller yang luar biasa bersama Bayern Muenchen.
Mueller memiliki musim yang sensasional untuk Bayern Muenchen, dengan 18 assist dan 11 gol di Bundesliga saja, dan Hummels telah memantapkan dirinya sebagai pemimpin saat Dortmund menjuarai Piala Jerman.
"Kami ingin tim yang penuh dengan ambisi dan gairah," lanjut Loew.
"Sebuah tim yang memberikan segalanya di lapangan untuk sukses. Itulah tujuan kami dan Anda dapat merasakannya di tim yang ingin sukses di turnamen ini."
Selain dua pemain tersebut, Loew juga memanggil kembali penyerang Monaco Kevin Volland setelah menjalani musim yang bagus di Liga Prancis. Ia sudah tidak timnas sejak 2016.
Jerman masuk dalam Grup F bersama Hongaria, juara bertahan Portugal dan Prancis di Euro 2020.(Antara/jpnn)
Joachim Loew memanggil kembali dua pemain yang sudah lebih dari dua tahun dicoret dari tim nasional Jerman.
Redaktur & Reporter : Ken Girsang
- Piala Dunia 2022: Jerman Tersingkir, Komentar Thomas Mueller Menyayat Hati
- 3 Fakta Menarik Michael Krmencik, Nomor 2 Paling Mengerikan
- Timnas Inggris Kembali Panggil Harry Maguire, Salahnya di Mana?
- Kaleidoskop Sepak Bola Internasional 2021: Gelar Pertama Messi, Deschamps Bikin Rekor Gila
- Film Dokumenter Timnas Spanyol Dirilis, Sisi Kejam Luis Enrique Terekspose
- Italia Bertekad Sandingkan Trofi EURO 2020 dan UEFA Nations League