Widih, Cukur Bulu Kaki dengan Drone

jpnn.com - SETIAP bangsa, sepertinya punya keanehan sendiri-sendiri. Di Kanada, contohnya, tak cuma punya warga yang "tega" mencabut gigi anaknya dengan menggunakan jasa tupai. Tapi, juga yang memilih mencukur bulu kaki dengan menggunakan drone
Sebagaimana dilansir UPI kemarin WIB (9/7), pria bernama David Freiheit merekam sendiri cara waxing yang tak konvensional itu di Magog, Quebec.
Dia menghubungkan drone melalui kabel dengan pencukur bulu kakinya. ''Untuk kali pertama dalam sejarah manusia, ada orang yang menggunakan drone untuk mencukur bulu kakinya,'' katanya dalam video yang direkam sendiri itu sebagaimana dikutip UPI.
Pencukuran itu dilakukan hanya sekali. Apakah dia akan mengulanginya kapan-kapan nanti? Kecil kemungkinan.
Sebab, orang seperti Freiheit hanya mengejar rekor, bukan efektivitas. Jadi, tinggal ditunggu saja sensasi berikutnya. Cabut kumis dengan helikopter, mungkin? (c19/ttg)
SETIAP bangsa, sepertinya punya keanehan sendiri-sendiri. Di Kanada, contohnya, tak cuma punya warga yang "tega" mencabut gigi anaknya
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Legislator PKS: Misi Paus Fransiskus Menyetop Genosida di Palestina Harus Dilanjutkan
- Mengenang Paus Fransiskus, Ketum PP Muhammadiyah: Sosok Penyantun dan Humoris
- Siapa Pemegang Kendali Vatikan Sepeninggal Paus dan Bagaimana Memilih Penggantinya?
- Sede Vacante, Masa ‘Kursi Kosong’ setelah Paus Vatikan Wafat
- Setahun Sebelum Meninggal, Paus Fransiskus Sederhanakan Liturgi Pemakaman Kepausan
- Kabar Duka, Paus Fransiskus Meninggal Dunia