Wika Akan Bangun Jalan Tol di Aljazair
Rabu, 09 Januari 2013 – 02:44 WIB
JAKARTA - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan meminta kepada PT Wijaya Karya Tbk (Wika) memperkuat posisinya di Aljazair. Tidak hanya bisa membangun jalan tol, tapi perusahaan plat merah itu juga diharapkan untuk membangun apartemen.
"Wika kita dorong untuk memperkuat pijakannya di Aljazair. Kalau dulu masih subkontraktor," ucap Dahlan di Kantor Wika, Jakarta, Selasa (8/1).
Baca Juga:
Dahlan mengakui posisi Wika saat ini masih menjadi subkontraktor dalam pekerjaan protek pembangunan jalan tol 400 kilometer di Aljazair. Namun untuk pengembangan kata dia, Wika juga akan merambak ke segmen pembangunan apartemen.
"Yang akan datang dipercaya membangun apartemen di Aljazair senilai Rp 1 triliun. Apartemen ini berada di Constantinopel di Aljazair," jelasnya.
JAKARTA - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan meminta kepada PT Wijaya Karya Tbk (Wika) memperkuat posisinya di Aljazair. Tidak
BERITA TERKAIT
- KAI Logistik Beri Diskon Spesial Pengiriman Paket & Sepeda Motor
- Komisi XI DPR RI Desak Apple Bertanggung Jawab Atas Ketimpangan Pendapatan dan Investasi di Indonesia
- Gandeng Pengusaha Lokal, Tangkas Motor Listrik Ekspansi ke Jawa Timur
- Majoo Expert Solusi Nyata untuk Para Pelaku Usaha di Indonesia
- BNI Culture Fest 2024: Transformasi Dalam Membangun Budaya Kerja & Kinerja
- Dampingi Prabowo Bertemu PM Trudeau, Menko Airlangga: Ini Mampu Tingkatkan Perdagangan