Winger Persib Ini Sempat Grogi di Latihan Timnas

jpnn.com - jpnn.com - Winger Persib Bandung Febri Hariyadi mengakui persaingan di skuat Timnas U-23 polesan pelatih Luis Milla Aspas tak akan mudah. Dia pun mengaku sempat nervous saat kali pertama turun ke lapangan.
"Tadi sempat grogi juga, kan ini baru turun lagi ikut dipanggil Timnas. Tapi saya bisa sesuaikan," katanya, saat ditemui di Hotel Yasmin, tempat Timnas menginap di Karawaci, Tangerang, Selasa (21/2) siang.
Dia juga mengakui, dengan bertemu pemain-pemain terbaik se-Indonesia mejadikannya sempat merasa kan suasana berbeda.
"Sebelumnya kan di klub, sekarang Timnas. Ya, nggak canggung sih, tapi ada yang beda aja gitu perasaannya. Saya akan maksimal," tegasnya.
Dalam sesi latihan perdana Skuat Garuda muda di Lapangan SPH, Karawaci, Tangerang, Selasa pagi, Febri memang terlihat dipaksakan untuk terus melakukan passing. Menu bola pendek dan ball posession menjadi andalan Milla.
"Kalau latihannya saya nggak asing, cuma suasananya saja beda," tandasnya. (dkk/jpnn)
Winger Persib Bandung Febri Hariyadi mengakui persaingan di skuat Timnas U-23 polesan pelatih Luis Milla Aspas tak akan mudah. Dia pun mengaku
Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad
- Australia Dilanda Badai Cedera, Timnas Indonesia Punya Peluang Curi Poin di Sydney
- Tiket Timnas Indonesia vs Bahrain Mulai Dijual Besok, Cek Harganya
- Kabar Baik Bagi Timnas Indonesia Menjelang Jumpa Australia
- Dean James Pamer Skill Lawan PSV Eindhoven, Calvin Verdonk Wajib Waspada
- Timnas Indonesia Bernuansa Barcelona setelah Kedatangan Jordi Cruyff
- PSSI belum Pastikan Indra Sjafri jadi Pelatih Timnas untuk SEA Games 2025