Wings Air Pecah Ban, Bandara Ini Sempat Ditutup

Wings Air Pecah Ban, Bandara Ini Sempat Ditutup
Pesawat Wings Air. Ilustrasi Foto: dok.JPNN.com

Edward Sirait, Presiden Direktur Lion Air Group dalam siaran persnya mengatakan, pada pukul 14.15 WIB pesawat Wings Air 1286 dengan rute Bandung menuju Tanjungkarang mengalami pecah ban pada saat proses pendaratan di Tanjungkarang.

”Seluruh penumpang yang berjumlah 72 penumpang dan seluruh crew berikut awak kabin tidak ada yang cedera dan saat ini seluruh penumpang telah berada di terminal,” tulisnya.

”Dalam keterangan yang diterima untuk penyebab dari pecah ban ini kami akan menunggu hasil penyelidikan dari pihak terkait dalam hal ini pihak Wings Air,” imbuhnya.(abd/cw25/ynk/whk)


 Bandara Radin Inten II, Natar, Lampung Selatan sempat ditutup selama sejam, Minggu (26/2). Itu setelah pesawat Wings Air IW 1286 rute Bandung-Lampung


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News