Wirang Birawa: Firasat Gue, Besok-besok Banyak yang Kabur
jpnn.com, JAKARTA - Master Firasat Wirang Birawa kembali menyinggung perkembangan kasus Rachel Vennya, yang kini tak lagi menjadi sorotan publik.
Seperti diketahui, Rachel Vennya resmi tersangka kasus kabur dari karantina di Wisma Atlet, bersama kekasihnya Salim Nauderer dan sang manajer.
Meski begitu, Rachel tidak ditahan dan hanya wajib lapor.
Wirang menilai jika kasusnya dibiarkan begitu saja, maka akan banyak warga Indonesia yang pulang dari luar negeri menolak untuk menjalani karantina.
Hal itu disampaikan Wirang seusai dirinya kembali berpergian dari luar negeri. Wirang memastikan menjalani masa karantina.
“Balik Indonesia gue karantina demi ikuti peraturan pemerintah. Tapi mohon maaf cuma mau tanya yang kabur karantina kemarin ditahan enggak? Kalau enggak sih firasat gue besok-besok banyak yang kabur, benar enggak sih,” ujar Wirang lewat akun Instagram miliknya.
Mantan kekasih Cupi Cupita ini mengaku ikhlas dikarantina, selain takut kena sanksi, juga ogah dikomentari pedas oleh netizen.
“Ogah kabur gue. Pokoknya sebagai warga negara yang baik ikuti aturan pemerintah soal karantina untuk menanggulangi penyebaran virus Covid-19,” tegasnya.
Ada apa dengan Wirang Birawa yang mendadak menyinggung soal kabur dari karantina?
- Ikhtiar Barantin Menjaga Kedaulatan Indonesia di Mata Dunia
- 3 Berita Artis Terheboh: Firasat Wirang Birawa, Ammar Zoni Pasrah
- Firasat Wirang Birawa: Andika Perkasa sebagai Pemenang Pilgub Jateng?
- 3 Berita Artis Terheboh: Azizah Sindir Rachel Venyya, Salim Nauderer Mau Lapor Polisi
- Bantah Selingkuh dengan Azizah Salsha, Salim Nauderer Siap Ambil Langkah Hukum
- Heboh Isu Selingkuh, Azizah Salsha Diduga Sindir Rachel Vennya, Begini Katanya