Wiranto: Bersih, Hanura Layak Dipilih
jpnn.com - JAKARTA -- Ketua Umum Partai Hanura Wiranto mengakhiri kampanye terbuka di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Sabtu (5/4) siang ini.
Puluhan ribu massa menyemut menghadiri kampanye terakhir ini dengan membawa atribut kebesaran Hanura.
Massa sangat antusias menyambut kedatangan calon presiden Hanura Wiranto dan calon wakil presiden Hari Tanoesoedibjo, yang kemudian langsung menaiki becak membawa istri masing-masing mengeliling SUGBK.
Setelah melalui serangkaian acara, Wiranto lantas didaulat untuk menyampaikan orasi politik, setelah Hari Tanoe.
Dalam orasinya Wiranto mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat Indonesia yang tak kenal lelah meyakinkan bahwa Hanura layak dipilih.
"Hanura layak dipilih, paling bersih, dan berpihak kepada kebenaran," kata Wiranto disambut teriakan meriah oleh massa.
Wiranto juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat Indonesia yang sudah bekerja keras dan tulus untuk bersama-sama Hanura.
Dalam kesempatan kampanye di SUGBK yang merupakan tempat terhormat, bergengsi dan bersejarah itu mengajak menciptakan sejarah.
"Marilah kita buat sejarah. Mari kita jadikan ini momentum Hanura untuk menjelma menjadi partai besar, melahirkan pemimpin besar dan cita-cita besar bagi bangsa," kata Wiranto. (boy/jpnn)
JAKARTA -- Ketua Umum Partai Hanura Wiranto mengakhiri kampanye terbuka di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Sabtu (5/4) siang ini.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Ini Upaya Propan Raya dan LPJK dalam Perlindungan Gedung dari Kebakaran
- Mendikdasmen Beri Sinyal Ada Regulasi Baru Penempatan Guru PPPK, Hamdalah
- Hari Ini Pendaftaran PPPK 2024 Tahap 2, Honorer Jangan Nekat Bertindak Konyol
- BMKG Ungkap Prakiraan Cuaca Hari Ini, Ada Hujan di Sejumlah Wilayah
- Seorang Nelayan Asal Pandeglang Tewas Tersambar Petir Saat Melaut, Tim SAR Bergerak
- 5 Berita Terpopuler: Pendaftaran PPPK 2024 Tahap 2 Dimulai, Honorer Titipan Mencuat, Ternyata Ada Kejutan yang Muncul