Wiranto Cari Dukungan dari Perempuan
Rabu, 25 Februari 2009 – 20:24 WIB

Wiranto Cari Dukungan dari Perempuan
JAKARTA- Berbagai cara dilakukan ketua umum DPP Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) Wiranto untuk merangkul hati rakyat. Kemarin, Wiranto secara khusus mendatangi Dewan Pimpinan Pengurus Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT) Tuti Alawiyah, untuk merangkul kaum perempuan menjadi pendukung partainya. ''Kami berupaya untuk membidik pemilih perempuan, demi mencapai target 20 persen suara,'' kata Wiranto kepada wartawan seusai menemui Ketua BKMT Tuti Alawiyah di Jakarta, Rabu (25/2). Ia juga mengatakan, pihaknya merasa terpanggil untuk perduli dengan kaum perempuan. "Kita harapkan pemimpin ke depan akan lebih perduli kepada kaum perempuan. Para pemimpin harusnya pandai merupakan hati nuraninya sehingga bisa bersaih," katanya..
Mantan Panglima ABRI itu menegaskan bahwa sejak awal partai yang dipimpinnya merupakan partai yang peduli dengan hak politik perempuan. Sebagai buktinya, kata Wiranto, kuota perempuan dalam daftar caleg Hanura telah melebih kuota yang ditetapkan. ''Jadi, sejak awal kami memang sudah mengutamakan hak politik perempuan ke Hanura. Jadi tidak salah, jika saat ini kami melakukan silaturahmi ke tokoh perempuan untuk mendapatkan dukungannya,'' Wiranto menegaskan.
Baca Juga:
Pada kesempatan itu, Wiranto mengakui, kunjungannya ke BKMT tidak lain untuk menggalang suara perempuan dari Majlis Taklim untuk pemilu legislatif mendatang."Ibu tuti merupakan salah satu pendiri Hanura sehingga diharapkan bisa membantu dalam dukungan perempuan," katanya.
Baca Juga:
JAKARTA- Berbagai cara dilakukan ketua umum DPP Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) Wiranto untuk merangkul hati rakyat. Kemarin, Wiranto secara khusus
BERITA TERKAIT
- Revisi UU ASN Mengubah Tenggat Penyelesaian Honorer?
- Menjelang Mukernas dan Pelantikan, PP ISNU Gelar Fun Walk Serta Go Green di CFD Thamrin
- KPPI 2025 Siap Digelar, PENEMU Dorong Perempuan Ambil Peran Strategis
- Pemerintah Klaim Tarif Impor Trump dari AS Tak Ganggu Swasembada Nasional
- OTT Dugaan Politik Uang PSU Pilkada Serang, Bawaslu Sita Barbuk Uang & HP
- 5 Berita Terpopuler: Lisa Mariana Dipolisikan Ridwan Kamil, Sejumlah Aset Disita, Fakta Terungkap