Wiranto Cari Waktu Umumkan Pencapresan
Rabu, 21 Desember 2011 – 20:02 WIB
JAKARTA - Seluruh pengurus Partai Hanura dari daerah yang hadir pada Rapat Kerja Nasional (rakernas) selama dua hari di Jakarta, telah bulat menyatakan dukungannya kepada Wiranto agar bersedia menjadi calon presiden (Capres) pada Pilpres 2014. Meski demikian Wiranto yang juga Ketua Umum Hanura tak mau langsung menerimanya. Wiranto sendiri memahami alasan dari kader Hanura di daerah mengusung mantan Panglima TNI itu sebagai capres. Alasannya, seperti disampaikan Wiranto, karena namanya masih layak jual untuk mendongkrak suara Hanura.
Menurut Wiranto, dirinya akan memilih waktu yang tepat untuk mengumumkan capres Hanura. Berbicara di depan kader Hanura sebelum acara penutupan Rakernas di Hotel Sahid Jakarta, Rabu (21/12) Wiranto menegaskan, dirinya sudah mengkaji secara mendalam tentang aspirasi soal capres itu.
Baca Juga:
"Konsekuensinya itu bukan main-main. Jangan sampai ini karena nafsu pribadi. Tapi ini agar Hanura eksis dan berkembang di kemudian hari. Partai ini bukan alatnya Wiranto agar jadi presiden, tapi alat untuk membangun negeri yang berhati nurani," ucapnya.
Baca Juga:
JAKARTA - Seluruh pengurus Partai Hanura dari daerah yang hadir pada Rapat Kerja Nasional (rakernas) selama dua hari di Jakarta, telah bulat menyatakan
BERITA TERKAIT
- Pramono Dinilai Samarkan Dukungan PDIP dan Megawati karena Faktor Ahok
- Tokoh Islam Pendukung Anies Ramai-Ramai Dukung Ridwan Kamil-Suswono
- LKPI: Mayoritas Warga Bekasi Pilih Tri Adhianto-Abdul
- Ratu Zakiyah-Najib Hamas Optimistis Dongkrak Ekonomi di Serang Melalui Desa Wisata
- Survei Populi Center: Elektabilitas Luthfi-Yasin Jauh di Atas Andika-Hendi
- Pilgub Sumsel: Permohonan Maaf Mawardi-Anita Mendapat Apresiasi Luas