Wiranto Diserang di Pandeglang, Salah Satu Pelaku Perempuan
jpnn.com, JAKARTA - Menko Polhukam Wiranto diserang orang tidak dikenal di Pandeglang, usai meresmikan Gedung Kuliah Bersama Universitas Mathla'ul Anwar, Banten, Kamis (10/10)
Dalam video yang beredar, tampak Wiranto langsung terjatuh begitu mendapatkan serangan secara tiba-tiba. Ada dugaan, penyerang menggunakan pisau.
Dilaporkan Kompas TV, Wiranto saat ini sedang mendapat perawatan di RSUD Berkah Pendeglang.
Dikabarkan, polisi membekuk dua orang yang diduga merupakan pelaku penyerangan terhadap Wiranto.
Karopenmas Mabes Polri Brigjen Pol Dedi Prasetyo membenarkan ada dua pelaku yang sudah ditangkap. Salah satu pelaku berjenis kelamin perempuan.
Rencananya, usai mendapatkan perawatan di RSUD Berkah Pandeglang, Wiranto akan langsung dibawa ke Jakarta untuk mendapatkan perawatan yang lebih intensif. (sam/jpnn)
Wiranto dan Luhut Sudah Tak Layak jadi Menteri?
Menkopolhukam Wiranto diserang orang tidak dikenal di Pandeglang, salah satu pelaku berjenis kelamin perempuan.
Redaktur & Reporter : Soetomo
- Pak Luhut Dapat Tambahan Jabatan Khusus, Selamat
- Prabowo Lantik 7 Penasihat Presiden, Ada Wiranto hingga Luhut Binsar
- Tengok Makan Siang Gratis di Kota Cilegon, Wiranto Menyuapi Anak SD
- Bertemu Wantimpres, Bamsoet Ingatkan Pesan Wiranto, Silakan Disimak
- Menko Polhukam Meyakini GIT Bakal jadi Pioneer Pembangunan Karakter Masyarakat Tertib
- Wiranto Ajak Mantan Aparatur Desa Ikut Kembali Membangun Wilayah