Wiranto Ikut Sesalkan Kisruh UN
Jumat, 19 April 2013 – 20:50 WIB

Wiranto Ikut Sesalkan Kisruh UN
JAKARTA - Ketua Umum Partai Hanura, Wiranto menyatakan, pelaksanaan ujian nasional (UN) selalu menjadi momok tersendiri setiap tahunnya. Pasalnya selalu saja ada permasalahan pada saat pelaksanaannya.
Wiranto menyesalkan adanya permasalahan dalam pelaksanaan UN. Karena mencerdaskan kehidupan bangsa merupakan amanat konstitusi. "UN adalah bagian dari sistem pembelajaran bagi warga negara kita, terutama anak-anak kita," ujar Wiranto di gedung DPR, Jakarta, Jumat (19/4).
Baca Juga:
Wiranto mengimbau supaya permasalahan dalam UN tidak terus terjadi. Karena itu menurutnya, UN harus dipersiapkan dengan baik. "Sehingga, mereka tidak punya pengalaman buruk bahwa untuk belajar pun kadang ada kesulitan," kata dia.
Wiranto mengaku menyerahkan kepada pemerintah terkait penyelesaian permasalahan UN. Namun demikian ia berpendapat perlu dilakukan suatu penyelidikan.
JAKARTA - Ketua Umum Partai Hanura, Wiranto menyatakan, pelaksanaan ujian nasional (UN) selalu menjadi momok tersendiri setiap tahunnya. Pasalnya
BERITA TERKAIT
- Soal Penjurusan di SMA, Mendikdasmen: Arahan Presiden Agar Dikaji Lebih Dalam
- Ratusan Siswa SLTAK Penabur Jakarta Berlaga di Science Project Challenge 2025
- EF Kids & Teens Kini Menjadi English 1, Wajah Baru Pendidikan Bahasa Inggris
- CIES 2025: Tanoto Foundation Ungkap Strategi Efektif Pelatihan Guru
- 28 PTN Top Siapkan 17.909 Kursi Jalur SMMPTN-Barat 2025
- Ini Tujuan Bea Cukai Kenalkan Peran dan Fungsinya Kepada Murid TK hingga SMK