Wiranto: Tanya SBY, Kenapa Mengeluh?
Rabu, 21 Maret 2012 – 16:08 WIB

Wiranto: Tanya SBY, Kenapa Mengeluh?
JAKARTA--Ketua Umum Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura), Wiranto meminta wartawan menanyakan langsung ke Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) soal kenapa presiden mengeluh.
“Biarkan saja Presiden SBY mengeluh terus. Biar saja. Kalau rekan-rekan wartawan ingin tahu kenapa beliau mengeluh, tanyakan ke beliau, jangan ke saya," kata Wiranto, menjawab pertanyaan wartawan, di gedung DPR, Senayan Yakarta, Rabu (21/3).
Baca Juga:
Ketika ditanya apakah Wiranto merasa terganggu dengan keluhan Presiden SBY?, Wiranto justru meminta agar pertanyaan itu tidak diulangi terus."Saya sudah sering bicara tentang itu, jadi tidak usah diulangi terus. Tanya langsung kepada pihak yang mengeluh," tegasnya.
Lebih lanjut Wiranto kembali menegaskan sikap Partai Hanura yang dari awal menolak rencana pemerintah menaikan harga BBM dalam negeri. "Partai Hanura, sudah dari awal menolak rencana kenaikan harga BBM. Pertimbangannya, jelas untuk kepentingan bangsa ini secara keseluruhan," kata Wiranto. (fas/jpnn)
JAKARTA--Ketua Umum Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura), Wiranto meminta wartawan menanyakan langsung ke Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) soal
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Dinkes Jabar Sebut Program Cek Kesehatan Gratis Sepi Peminat
- Transaksi Dana Dugaan Korupsi 2024 Capai Rp 984 T, Sahroni: Lacak dan Sita!
- Pakar Nilai Penegak Hukum Korup Harus Dihukum Berat
- KPK Periksa Satori Terkait Dugaan Korupsi Dana CSR Bank Indonesia
- 4 Napi Dugem di Rutan Pekanbaru Dipindah ke Nusakambangan, 16 Sipir Diperiksa
- Menteri UMKM Maman Abdurrahman Jadi Calon Tunggal Ketum IKA Trisakti