Wisata Kuliner di Surabaya? Silakan ke Roti John Baba Rafi

Wisata Kuliner di Surabaya? Silakan ke Roti John Baba Rafi
Roti John Baba Rafi. Foto: Baba Rafi

jpnn.com, SURABAYA - Roti John Baba Rafi mendapat sambutan hangat dari warga Surabaya, Jawa Timur, sejak outlet pertama dibuka pada 8 Mei 2018 lalu.

Setiap hari warga Surabaya menyerbu outlet Roti John Baba Rafi di Ruko Manyar Garden Regency, Jalan Nginden Semolo 109, kav 28.

Hal ity tidak lepas dari kelezatan Roti John Baba Rafi yang bisa menggoyang lidah.

Roti John Baba Rafi menggunakan daging kebab dengan telur dan bawang bombay yang segar untuk camilan.

Kandungan karbohidrat dari roti yang lembut dengan telur serta daging kebab yang kaya akan protein dan sayuran berserat mmebuat roti itu bercita rasa lezat.

Harganya pun sangat terjangkau, yakni Rp 23 ribu.

Selain itu, zat serotonin yang ada di dalam bahan makanan Roti John Baba Rafi juga akan menghadirkan efek positif bagi perasaan pembeli.

Zat serotonin sendiri bisa membuat suasana hati lebih stabil dan bahagia.

Roti John Baba Rafi mendapat sambutan hangat dari warga Surabaya, Jawa Timur, sejak outlet pertama dibuka pada 8 Mei 2018 lalu.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News