Wisatawan yang Tenggelam di Pantai Konang Trenggalek Ditemukan Tewas

jpnn.com, TRENGGALEK - Nelayan menemukan jasad wisatawan remaja yang dilaporkan hilang tenggelam seusai terseret ombak di Pantai Konang, Trenggalek, Jawa Timur, Rabu.
Jasad pemuda berusia 15 tahun asal Dongko itu mengapung di sekitar Pulau Gada, kawasan Pantai Kili-kili, Kecamatan Panggul, Trenggalek.
"Nelayan yang mengetahui keberadaan korban lalu melapor kepada petugas SAR gabungan yang memang telah melakukan pencarian sejak Senin (9/5)," kata Kapolsek Panggul AKP Budi Hartoyo dikonfirmasi melalui telepon.
Evakuasi kemudian dilakukan tim Basarnas menggunakan perahu karet.
Jasad korban dimasukkan kantong jenazah untuk dibawa ke daratan.
Setelah dilakukan identifikasi, dan diyakini ialah Indra Wahyu Setiawan, wisatawan yang dilaporkan tenggelam sebelumnya, jenazah langsung dibawa ke rumah duka.
Autopsi tidak dilakukan karena pihak keluarga sudah menerima dan legawa atas musibah yang terjadi dan menghendaki jenazah untuk segera dimakamkan.
"Jenazah sudah diserahkan kepada pihak keluarga untuk dimakamkan,” katanya.
Nelayan menemukan jasad wisatawan remaja yang dilaporkan hilang tenggelam seusai terseret ombak di Pantai Konang, Trenggalek, Jawa Timur, Rabu.
- Seorang Wisatawan asal Bogor Hilang Terseret Ombak di Pantai Carita
- Rayakan Lebih dari Satu Dekade Inovasi, Traveloka Hadirkan Birthday Sale
- Banyak Manfaat, PSN Pantai Utara Tangerang Bisa Mendatangkan 10 Juta Wisatawan Per Tahun
- Saksi Ungkap Detik-Detik Kecelakaan Maut Wisatawan Asal Jakarta di Pelabuhanratu
- Jasaraharja Putera Sampaikan Rasa Keprihatinan pada Tragedi Pantai Drini
- Prajurit TNI AL Temukan dan Evakuasi Wisatawan yang Terseret Ombak di Pantai Teluk Jaya