Wisma Atlet Asian Games Dipastikan Kelar September 2017

Wisma Atlet Asian Games Dipastikan Kelar September 2017
Presiden Joko Widodo saat menyaksikan topping off proyek Wisma Atlet Asian Games XVIII 2018. Foto: Biro Pers Kepresidenan

Sikap optimistis juga disampaikan secara terpisah Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi, yang meyakini pembangunan wisma atlet akan sesuai tepat waktu.

“Secara berkelanjutan tentu harus kita pantau terus-menerus. Dan saya bersyukur, Pak Menteri Basuki (Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat/PUPR) betul-betul melihat day to day perkembangannya,” ujar Imam.

Menurut Imam, pascapelaksanaan Asian Games 2018, bangunan rusun Kemayoran tersebut akan dimanfaatkan sebagai hunian bagi penduduk Jakarta yang berhak

Antara lain untuk masyakarat menengah ke bawah dan relokasi permukiman kumuh yang ada di Jakarta.

Tampak mendampingi Presiden dalam peninjauan ini adalah Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi, dan Menteri Sekretaris Negara Pratikno.

JPNN.com--Presiden Joko Widodo menyaksikan pengecoran akhir atap atau topping off proyek Wisma Atlet Asian Games XVIII 2018 mendatang, di Kemayoran,


Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News