Wisma Habibie & Ainun Dibuka untuk Umum, Reza Rahadian Ungkap Sebuah Kenangan

Oleh sebab itu, Reza Rahadian berharap dibukanya Wisma Habibie & Ainun untuk umum bisa memberi inspirasi bagi banyak orang.
Menurutnya, banyak yang bisa dicontoh dari sosok B.J. Habibie sebagai ayah, teknokrat, dan pejabat negara.
"Saya sangat beruntung bisa mengenal beliau secara langsung, bisa menjadikan beliau eyang dan dianggap sebagai seorang cucu, itu mengubah karier dan hidup saya," tutup Reza Rahadian.
Wisma Habibie & Ainun (WHA) yang merupakan rumah pribadi sekaligus kepresidenan dari Bacharuddin Jusuf Habibie dan Hasri Ainun Habibie resmi dibuka secara eksklusif sebagai sebuah historical landmark.
Acara pembukaan serta peluncuran WHA yang berlokasi di Jalan Patra Kuningan XIII, Jakarta Selatan digelar pada Kamis, 16 Januari 2025.
Kegiatan tersebut sekaligus menandai pengenalan WHA kepada publik sebagai ruang mengenang perjalanan hidup inspiratif dari Presiden Ke-3 Republik Indonesia dan Ibu Negara tercinta yang mengabadikan nilai-nilai cinta, intelektual, dan demokrasi.
Nadia Habibie sebagai Duta Wisma Habibie & Ainun mengatakan bahwa keluarga bersatu untuk menjalankan amanat Habibie dan Ainun agar rumah pribadinya bermanfaat untuk rakyat dan bangsa Indonesia.
"Doa dan harapan ini diabadikan dalam sebuah plakat di sebuah sudut tembok di WHA pada saat peresmian bangunan perpustakaan, yang ternyata hari itu, 11 Agustus 2009, adalah hari ulang tahun terakhir Eyang Ainun sebelum wafat pada 2010," kata Nadia Habibie.
Aktor Reza Rahadian turut antusias menyambut dibukanya Wisma Habibie & Ainun (WHA) untuk umum.
- Pangku Raih Penghargaan, Reza Rahadian: Perjalanan Masih Panjang
- Debut Sutradara Reza Rahadian, Film Pangku Menang HAF Goes to Cannes Program
- Dapat Penghargaan dari UNS, Mentan Amran Ikuti Jejak BJ Habibie
- Dibintangi Reza Rahadian & Sheila Dara, The Most Beautiful Girl in the World segera Tayang
- Reza Rahadian Mengajak Publik untuk Mengunjungi Wisma Habibie & Ainun
- Reza Rahadian: Film Indonesia Raih Kepercayaan Penonton Lokal