WN Korea Diduga Dipenggal karena Hutang
jpnn.com - JAKARTA - Terungkapnya kasus penemuan mayat tanpa kepala di Cianjur, Jawa Barat, yang belakangan diketahui bernama Mrs Liem, Warga Negara Korea, masih menyisakan sejumlah pertanyaan. Terutama soal motif pembunuhan yang dilakukan tersangka ALD, WN Indonesia yang diketahui sudah lama mengenal korban.
"Motif sementara masih digali," kata Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya Komisaris Besar Rikwanto, Selasa (25/3), di Markas Polda Metro Jaya.
Namun, ia menambahkan, informasi yang berkembang ALD mempunyai hutang kepada Mrs Liem. "Saat ditagih dia (ALD) tidak suka," beber Rikwanto.
Namun, kata Rikwanto, ini baru informasi sementara yang didapat. Menurutnya, semua kemungkinan lain masih digali. Termasuk apakah itu soal hutang, atau ada hubungan kedekatan lain antara tersangka dan korban. "Pengakuan sementara karena ditagih hutang. Nanti bisa berkembang setelah pelaku tiba di Polres Metro Bekasi," kata Kabid.
Ia membenarkan bahwa ALD dan Mrs Liem sudah lama kenal. Menurutnya pula, Mrs Liem sudah lama berada di Indonesia. Bahkan sudah fasih berbahasa Indonesia. "Dia (Liem) bekerja di salah satu pabrik di Bekasi," ungkap bekas Kapolres Klaten, Jawa Tengah, ini. (boy/jpnn)
JAKARTA - Terungkapnya kasus penemuan mayat tanpa kepala di Cianjur, Jawa Barat, yang belakangan diketahui bernama Mrs Liem, Warga Negara Korea,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- SPBU di Sleman Ini Curang, Merugikan Konsumen Rp 1,4 Miliar
- Begini Analisa Reza Indragiri Soal Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan
- Kabagops Polres Solok Selatan Tembak Kasat Reskrim yang Usut Tambang Liar, IPW Bilang Begini
- Kompolnas Sebut Polda Sumbar Harus Ungkap Fakta Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan
- Calon Bupati Biak Numfor Jadi Tersangka Pelecehan Seksual Sesama Jenis
- Kabagops Polres Solok Selatan Langsung Serahkan Diri Seusai Tembak Mati Kasat Reskrim