WN Rusia Hilang di Gunung Rinjani, Tim Pencari Dibentuk
jpnn.com, LOMBOK - Warga negara asing (WNA) asal Rusia yang hilang dan lost contact saat melakukan pendakian di Taman Nasional Gunung Rinjani (TNGR) Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB).
Tim gabungan pun dibentuk untuk melakukan pencarian.
"Pencarian dilakukan dari pintu masuk pendakian Desa Senaru, Kecamatan Bayan, Lombok Utara," kata Kapolsek Bayan Iptu I Wayan Cipta Naya di Lombok Utara, Kamis (12/9).
Warga Negara Rusia yang diduga hilang atas nama Mordovina Alexandra (44). Yang bersangkutan diduga berangkat untuk melakukan pendakian secara ilegal ke Gunung Rinjani.
"Tim ini akan melakukan pencarian selama empat hari mulai 12 hingga 15 September 2024," katanya.
Tim berangkat ke Gunung Rinjani pada hari ini dan dimulai dari jejak di pintu masuk menuju Taman Nasional Gunung Rinjani jalur Desa Senaru Bayan.
Adapun rencana pencarian di lokasi beberapa titik, di antaranya Jalur Senaru-Plawangan Senaru (Radius ±7KM), Plawangan Senaru-Jalur Sangkareang (Radius + 2KM), Plawangan Senaru - Jalur Batu Ceper (Radius 2KM), dan jalur Plawangan Senaru-Jalur Santong (Radius ±3KM).
Kejadian ini diketahui bahwa korban diperkirakan mendaki pada 30 Agustus 2024, sekitar pukul 04.00 WITA. Korban sempat memberitahukan kepada rekan-rekannya bahwa dirinya mendaki dan chatingan lewat WhatsApp.
WN Rusia yang hilang diduga berangkat untuk melakukan pendakian secara ilegal ke Gunung Rinjani.
- Bongkar Praktik Tambang Emas Ilegal di Kabupaten Bandung, Polisi Amankan 7 Orang
- Ombudsman Berikan Predikat A Hijau untuk Polres Banyuasin
- 2 Pelaku Pengeboran Minyak Ilegal di Mura Ditangkap Polisi, Terancam Hukuman Berat
- ASN di Bandung yang Diduga Korban KDRT Istri Cabut Laporan, Polisi Ungkap Alasannya
- Tiga Wanita Penjual Bayi Via TikTok Ditangkap, Tuh Tampangnya
- Polisi Bongkar Jaringan Narkoba Lintas Provinsi di Lombok, Sita 1,02 Kg Sabu-Sabu