WNA yang Merokok di Pesawat Citilink Alami Gangguan Jiwa?
![WNA yang Merokok di Pesawat Citilink Alami Gangguan Jiwa?](https://cloud.jpnn.com/photo/picture/normal/20160525_022207/022207_639996_Citilink_besar_Jpnn.jpg)
jpnn.com - DENPASAR - Liem Nang Sang, penumpang Citilink QG 621 rute Surabaya – Denpasar, yang nekat merokok di toilet pesawat, Selasa (24/5) telah diamankan. Begitu tiba di Bandara Internasional I Ngurah Rai, WNA asal Hong Kong itu langsung diamankan security dan petugas kepolisian.
Tak hanya Liem, ibunya yakni Soe Fen juga turut diamankan untuk dimintai keterangan. Kepada petugas, Soe Fen mengaku anaknya sedikit mengalami gangguan jiwa, yang diidapnya sejak kecil.
Menurut keterangan Soe, sebelum naik pesawat Liem sempat merokok. Namun, setelah diingatkan petugas bandara, Liem akhirnya mematikan rokoknya. Karena itu, Liem diduga ingin melanjutkan ingin menghisap rokoknya di dalam pesawat.
“Sementara ini kasusnya masih diselidiki pihak otoritas bandara,” papar Kapolsek KP3 Bandara Ngurah Rai Kompol Krisna seperti dilansir dari Radar Bali (Jawa Pos Group). (ken/mus/chi/jpnn)
DENPASAR - Liem Nang Sang, penumpang Citilink QG 621 rute Surabaya – Denpasar, yang nekat merokok di toilet pesawat, Selasa (24/5) telah diamankan.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Perdana, Freeport Indonesia Kirim Emas Batangan Ratusan Miliar ke PT Antam
- Istana: Anggaran yang Diefisiensi Tidak Punya Pengaruh Besar Terhadap Masyarakat
- Ronny Talapessy: Putusan Hakim Belum Menyentuh Materi Gugatan Hasto Kristiyanto
- Terobos Palang Pintu, Siswi SMKN 10 Semarang Tewas Tertabrak KA Harina di Semarang
- Kemenhan Pangkas Rp 26,9 Triliun dari Anggaran, Belanja Pegawai Tak Terdampak
- Gubernur Terpilih Luthfi Akan Ikuti Retreat di Akmil Magelang, Pemprov Jateng Anggarkan Dana Sebegini