WNI di AS Tewas Dibakar WNI
Pelaku dari Madiun, Korban asal Malang
Jumat, 19 Desember 2008 – 08:57 WIB

WNI di AS Tewas Dibakar WNI
JAKARTA - Aksi pembunuhan sadis dengan pelaku dan korban warga Indonesia terjadi di Amerika Serikat (AS). Eddy Setiadi membunuh Ferry Purwanto, 28, di Tennessee, AS. Eddy yang asal Madiun juga berusaha menghilangkan jejak aksinya dengan cara membakar mayat korban. Ferry adalah pria asal Malang yang telah sembilan tahun menetap di Negeri Paman Sam.
’’Kami mendapat informasi itu pada 15 Desember lalu bahwa ada WNI pada 14 Desember ditahan polisi karena tuduhan membunuh temannya,’’ kata Juru Bicara Deplu Teuku Faizasyah di Jakarta. Faiz mengemukakan bahwa Konsulat Jenderal RI di Houston sudah mengontak kepolisian Tennessee.
Baca Juga:
Menurut Faiz, pelaku ditangkap FBI di Nashville, salah satu kota yang berada di dalam wilayah negara bagian tersebut. Dalam interogasi dengan aparat ditemukan informasi bahwa mayat korban dibakar di sebuah rest area State Alabama, yakni kawasan hutan di perbatasan antara Negara Bagian North Carolina dan Tennessee, AS.
Faiz mengemukakan, pemerintah tetap akan memberikan pendampingan kepada pelaku. ’’Setelah bisa berhubungan dengan pelaku, paling lambat Senin (22/12) kami akan memberikan pendampingan,’’ ungkap Faiz.
JAKARTA - Aksi pembunuhan sadis dengan pelaku dan korban warga Indonesia terjadi di Amerika Serikat (AS). Eddy Setiadi membunuh Ferry Purwanto, 28,
BERITA TERKAIT
- Bareskrim Bongkar Peredaran 38 Kg Sabu-Sabu Jaringan Malaysia-Indonesia di Riau
- Doktor Cumlaude Trimedya Dorong Optimalisasi Pengelolaan Barang Sitaan
- Libur Paskah, Polisi Siapkan Skema Lalu Lintas Urai Kemacetan di Jalur Puncak & Lembang
- Pakar Hukum UI Nilai KPK Terkesan Targetkan untuk Menjerat La Nyalla
- Wakil Ketua DPR Sufmi Dasco Dukung Industrialisasi Pedesaan Sebagai Model Nasional
- Nono Sampono: PIK 2 Terbuka untuk Semua Agama, Ini Wajah Toleransi Indonesia